Hubungan Antara Peran Orang Tua dalam Kegiatan Belajar dengan Hasil Belajar Siswa Kelas III SDN Cikupa III Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang

Authors

  • Siti Asyiva Qorina Universitas Muhammadiyah Tangerang
  • Ina Magdalena Universitas Muhammadiyah Tangerang
  • Yayah Huliatunisa Universitas Muhammadiyah Tangerang

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.10049

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara peran orang tua dalam kegiatan belajar siswa terhadap hasil belajar siswa kelas III SDN Cikupa III Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang tahun ajaran 2021/2022. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian survey dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan angket dan dokumentasi, dimana data peran orang tua diambil menggunakan kuesioner dan data hasil belajar menggunakan penilaian tengah semester genap. Analisis data menggunakan rumus korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan peran orang tua pada bagian Mean 43,00, pada bagian Median 43,00, pada bagian Mode 42, pada bagian Std. deviation 2,259, pada bagian Minimum 37, dan bagian Maximum 48. Pada hasil belajar pada bagian Mean 78,56, pada bagian Median 79,00, pada bagian Mode 76, pada bagian Std. deviation 3,202, pada bagian Minimum 71, dan bagian Maximum 85. Uji signifikansi menunjukkan bahwa hubungan peran orang tua berpengaruh terhadap hasil belajar dan bersifat linear. Diperoleh Fhitung 0,016 < Ftabel 3,16 berarti Ho diterima.

Downloads

Published

2022-12-11

How to Cite

Qorina, S. A. ., Magdalena, I. ., & Huliatunisa, Y. . (2022). Hubungan Antara Peran Orang Tua dalam Kegiatan Belajar dengan Hasil Belajar Siswa Kelas III SDN Cikupa III Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang . Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(6), 10407–10416. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.10049

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>