PENINGKATAN KETERAMPILAN BAHASA INGGRIS MELALUI METODE PROJECT BASED LEARNING DI SD INPRES TAMALANREA 1
DOI:
https://doi.org/10.31004/jrpp.v7i2.27394Keywords:
Metode Pembelajaran, Kemampuan Berbahasa Inggris. Pendidikan Sekolah Dasar.Abstract
Meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris di kalangan siswa sekolah dasar merupakan hal yang penting dalam menghadapi tantangan globalisasi. Metode pembelajaran berbasis proyek telah dikenal luas sebagai pendekatan yang efektif dalam meningkatkan keterampilan berbahasa. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi dampak metode pembelajaran berbasis proyek terhadap peningkatan kemampuan berbahasa Inggris di SD Tamalanrea 1. Metode penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan melibatkan siswa kelas V sebagai subjek penelitian. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan tes tertulis. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan pada kemampuan berbicara, mendengarkan, membaca dan menulis bahasa Inggris setelah penerapan metode pembelajaran berbasis proyek. Selain itu, siswa juga menunjukkan tingkat motivasi yang lebih tinggi dan keterlibatan yang lebih aktif dalam proses pembelajaran. Temuan ini menggarisbawahi pentingnya metode pembelajaran berbasis proyek sebagai sarana efektif untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris siswa di tingkat sekolah dasar. Penelitian ini memberikan kontribusi berharga terhadap pemahaman praktis dan teoritis penggunaan metode pembelajaran berbasis proyek dalam konteks pendidikan bahasa Inggris di tingkat dasar.References
Aini, M. R., & Nohantiya, P. (2020). Peningkatan kemampuan bahasa inggris sebagai bahasa kedua bagi siswa desa jatinom. Jmm (jurnal masyarakat mandiri).
Handayani, S. (2016). Pentingnya Kemampuan Berbahasa Inggris Sebagai Dalam Menyongsong Asean. Ikatan Sarjana Pendidikan Indonesia (Ispi) Jawa Tengah, 3(1), 102–106. Retrieved From
Hasanah, N., Lubis, R. R., & Sari, B. P. (2020). Pengaruh Model Problem Based Learning Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Sintaksis.
Hasyatun, H. (2022). Meningkatkan minat baca dan keterampilan berbicara dalam bahasa inggris pada peserta didik kelas X melalui penggunaan model pembelajaran problem-based learning. Jurnal Pendidikan Profesi Guru.
Husein, A. M., & Dewi, R. K. (2019). Peningkatan Kemampuan Pragmatis Penguasaan Bahasa Inggris Bagi Guru Di Mts. Jauharul Ulum Desa Locancang Panarukan Situbondo. Dedication: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(1), 39–43.
Martati, B. (2022). Penerapan Project Based Learning Dalam Pembelajaran Di Sekolah Dasar. Proceeding Umsurabaya, 1(1).
NYC Department of Eduacation. (2009). Project-Based Learning: Inspiring Middle School Student to Engage in Deep and Active Learning. New York.
Rohayati, D., Herlina, R., & Rianto, B. (2019). Pelatihan Bahasa Inggris untuk paguyuban pedagang “Kawargian Adat” dengan metode Project-Based Learning. Abdimas Galuh.
Wena, M. (2011). Strategi Pembelajaran Inovatif Kontemporer. Jakarta: Bumi Aksara.
Winastwan, G., & Sunarto. (2010). Pakematik Strategi Pembelajaran Inovatif berbasis TIK. Jakarta: Flex Media Komputindo.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Achmad Fajar Muhammad
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.