MEMFASILITASI PROSES ADAPTASI DAN INTEGRASI MAHASISWA DI INSTITUT FILSAFAT DAN TEKNOLOGI KREATIF (IFTK) LEDALERO MELALUI PROYEK INTERKULTURAL

Authors

  • Maria Theresia Vinsensina Institut Filsafat Dan Teknologi Kreatif Ledalero
  • Maria Clara Nou Institut Filsafat Dan Teknologi Kreatif Ledalero
  • Ana Maria Koridei Ndepi Institut Filsafat Dan Teknologi Kreatif Ledalero
  • Petrus Dori Institut Filsafat Dan Teknologi Kreatif Ledalero

DOI:

https://doi.org/10.31004/jrpp.v8i1.41524

Keywords:

Proyek Interkultural, Adaptasi, Integrasi

Abstract

Indonesia adalah negara dengan realitas keberagaman. Hal ini merupakan satu keniscayaan yang harus diterima, diatur, dan dijamin keharmonisannya demi persatuan dan perdamaian antarmanusia. Realitas ini selalu hadir di mana-mana termasuk di dalam lingkungan kampus. Proses adaptasi dan integrasi den,gan ini menjadi satu kebutuhan yang mendesak. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi penerapan proyek interkultural sebagai alat untuk memfasilitasi  proses adaptasi dan integrasi mahasiswa baru dari latar belakang budaya yang beragam. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif terhadap  penerapan proyek interkultural di tiga Program Studi pada IFTK Ledalero dalam kurun waktu satu semester berjalan di tahun 2024. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan proyek interkultural ini telah berkontribusi secara positif. Pertama, penerapan proyek ini berhasil membantu proses adaptasi dan integrasi mahasiswa ke dalam keberagaman. Hal ini terbukti dengan meningkatkan pemahaman dan empati budaya, toleransi, saling menghargai, menciptakan interaksi dan hubungan timbal balik antarindividu di lingkungan mahasiswa. Kedua, keterbukaan terhadap budaya lain dapat meningkatkan rasa solidaritas lintas batas, mencegah stereotip, mengikis sikap-sikap etnosentris dan membangun masyarakat kampus inklusif yang lebih kuat. Ketiga, tantangan komunikasi lintas budaya dapat diatasi melalui pencerahan dan penerapan pedagogi aksi nyata. Keempat, proyek ini berkontribusi meningkatkan kecakapan dan ketrampilan dasar seorang pemimpin secara lintas budaya. Kelima, mahasiswa di ketiga prodi merekomendasikan agar penerapan proyek ini dapat menjadi strategi berkelanjutan yang efektif bagi IFTK Ledalero untuk terus berkontribusi pada pembangunan masyarakat yang bermutu, inklusif dan bersaudara

References

Bennet, Milton J. (2017). Model Perkembangan Kepekaan Antarbudaya, Ensiklopedia Internasional Komunikasi Antarbudaya.

Dori, Petrus. (2021). Dipanggil untuk Ramah dalam Keberagaman: Satu Tinjauan Teologi Interkultural. Penerbit Ledalero.

-----, (2022). I Verbiti e l'interculturalità: Formarsi a progettare l'educazione all'accoglienza delle differenze in Indonesia - Serikat Sabda Allah (SVD) dan Interkultural membentuk diri dalam merancang pendidikan yang ramah terhadap perbedaan-perbedaan di Indonesia, Bandung: Feniks Muda Sejahtera.

----- (ed.), Berjalan Bersama, Sumedang: Mega Press Nusantara, 2024.

Gahungu, Méthode. (2017). L’interculturalità una necessità nella formazione vocazionale oggi, Roma: LAS.

Lazar, T. Stanislaus – Martin Ueffing (ed.). (2015). Intercultural Living (vol. 1). Sankt Augustin: Steyler Missionswissenschaftliches Institut.

-----. (2015). Intercultural mission (vol. 2). Sankt Augustin: Steyler Missionswissenschaftliches Institut.

Portera, Agostino. (2013). Manuale di Pedagogia interculturale. Roma: Laterza.

Soeharto, Imam., 1995. Manajemen Proyek Dari Konseptual Sampai Operasional, Erlangga, Jakarta.

Syaiful, Sagala, Memahami Organisasi Pendidikan: Budaya dan Reinventing Organisasi Pendidikan. Bandung: Alfabeta, 2013.

Dori Petrus, (2022). “Accepting Diversity from Christian View”, dalam Journal Eduvest – Journal of Universal Studies, 2:5, 2022.

Fazis, Tugiah, “Perencanaan Proyek dan Penjadwalan Proyek”, dalam Jurnal Sosial dan Teknologi, 2:12, Desember 2022.

Gara, Urbanus, dkk, “Menumbuhkan Kesadaran dan Kompetensi Interkultural Dalam Kelompok Masyarakat Yang Beragam di Kabupaten Sikka Melalui Proyek Interkultural”, dalam Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran, 7:1, 2023.

Kasiwali, Candra Yulius, dkk., “Proyek Interkultural di SMAN 2 Maumere dan Implikasinya bagi Pendidikan Nilai-Nilai Interkultural”, dalam Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran, 7:1, 2024.

Seran, Theobaldus Armando dan Petrus Dori. “Fratelli Tutti dan Implikasinya bagi Pengembangan Forma Mentis Interkultural di Seminario Do Verbo Divino Lisbao Portugal”, dalam Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran, 7:3, 2024.

Syakhrani, Kamil, “Budaya dan Kebudayaan: Tinjauan Dari Berbagai Pakar, Wujud-Wujud Kebudayaan, Tujuh Unsur Kebudayaan Yang Bersifat Universal”, dalam Jurnal Cross-Border, Vol. 5, No. 1, Januari- Juni 2022

Sukardi. “Islam, Pluralitas dan Konflik”, dalam Jurnal UIN Alauddin. 5:2, (2015).

Dori, Petrus, (2024). “Kepemimpinan” (ms). Ledalero.

Fuka, Fransiska Veronika, dkk., “Laporan Penerapan Proyek Interkultural di Prodi Pendidikan Keagamaan Katolik (PKK). Ledalero, 2024.

Gahungu, Méthode. (2017). “Inculturazione e interculturalità nella Formazione vocazionale” (ms), Roma: UPS.

Weking, Emanuel Jimy dkk. “Laporan Penerapan Proyek Interkultural dalam Memfasilitasi Proses Adaptasi dan Integritas Mahasiswa di IFTK Ledalero” (tidak dipublikasikan), Ledalero 2024

-----. “Laporan Penerapan Proyek Interkultural di Prodi Sistem Infermasi (SI)”. Ledalero, 2024.

Sigo, Beatrix Natalia, dkk., “Laporan Penerapan Proyek Interkultural di Prodi Kewirausahaan (KWU). Ledalero, 2024.

Husnul, Abdi, Pengertian Kepemimpinan Menurut Para Ahli dan Macam-Macam Gaya Memimpin, Liputan 6. Com, Jakarta, 11 Desember 2021.

Kleden, Paulus Budi, dalam (diakses, 03 Januari 2025).

Madding, Skolla, 2022. Cultur Shock. Jakarta Selatan: PT Teman Satu Skolla. https://skolla.online/blog/culture-shock/ .

Downloads

Published

2025-01-07

How to Cite

Vinsensina, M. T., Nou, M. C., Ndepi, A. M. K., & Dori, P. (2025). MEMFASILITASI PROSES ADAPTASI DAN INTEGRASI MAHASISWA DI INSTITUT FILSAFAT DAN TEKNOLOGI KREATIF (IFTK) LEDALERO MELALUI PROYEK INTERKULTURAL. Jurnal Review Pendidikan Dan Pengajaran (JRPP), 8(1), 573–581. https://doi.org/10.31004/jrpp.v8i1.41524

Similar Articles

1 2 3 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.