OPTIMALISASI KOMUNIKASI INTERNAL DALAM MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS KINERJA KARYAWAN: STUDI LITERATUR PT DWI INDAH

Authors

  • Aprinawati Aprinawati Universitas Negeri Medan
  • Enzelika Hutasoit Universitas Negeri Medan
  • Febri Milano Universitas Negeri Medan
  • Khairur Rahma Universitas Negeri Medan
  • Siti Fauziah Universitas Negeri Medan
  • Imamul Khaira Universitas Negeri Medan

DOI:

https://doi.org/10.31004/jrpp.v7i4.36230

Keywords:

Komunikasi, Komunikasi Internal, Efektifivas Komunikasi

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi bagaimana komunikasi internal berkontribusi pada peningkatan produktivitas kinerja karyawan khususnya di PT Dwi Indah, yang merupakan sebuah perusahaan distributor plastik nasional. Penelitian ini membantu untuk memberikan rekomendasi atau wawasan terkait komunikasi internal perusahaan, karena pada jurnal sebelumnya tidak dijelaskan atau kurang memberikan rekomendasi untuk meningkatkan komunikasi internal pada perusahaan tersebut. Penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif dan pendekatan studi literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi yang efektif dapat membantu orang berkomunikasi dengan lebih baik, meningkatkan semangat mereka untuk bekerja, dan mengurangi masalah disiplin kerja seperti keterlambatan. Penelitian ini juga memberikan saran praktis tentang cara meningkatkan budaya komunikasi terbuka dan mengatur pelatihan komunikasi yang terorganisir. Akibatnya, penelitian ini tidak hanya menambah literatur tentang komunikasi internal, tetapi juga memberikan wawasan kepada manajemen tentang cara meningkatkan produktivitas dan daya saing perusahaan di era global.

Downloads

Published

2024-10-21

How to Cite

Aprinawati, A., Hutasoit, E. ., Milano, F. ., Rahma, K. ., Fauziah, S. ., & Khaira, I. . (2024). OPTIMALISASI KOMUNIKASI INTERNAL DALAM MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS KINERJA KARYAWAN: STUDI LITERATUR PT DWI INDAH. Jurnal Review Pendidikan Dan Pengajaran (JRPP), 7(4), 15026–15032. https://doi.org/10.31004/jrpp.v7i4.36230