EVALUASI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI PADA SMA SE-KOTA DOBO
DOI:
https://doi.org/10.31004/jrpp.v6i4.21532Keywords:
Evaluasi Pembelajaran, Pendidikan JasmaniAbstract
Pelaksanaan evaluasi merupakan hal yang penting dalam kegiatan belajar mengajar. Oleh sebab itu, dalam melaksanakan evaluasi khususnya mata pelajaran pendidikan jasmani, olahraga, dan kesehatan hendaknya dilakukan dengan hatihati dan seksama serta mengacu pada prinsip-prinsip evaluasi yang baik, semua itu dilakukan agar diperoleh informasi tentang hasil belajar siswa secara menyeluruh menyangkut aspek kognitif, afektif, dan psikomotor. Pendidikan jasmani di Indonesia memiliki tujuan pada keselarasan antara tumbuh kepada keselarasan antara tumbuhnya badan dan perkembangan jiwa, serta merupakan suatu usaha untuk membuat bangsa Indonesia yang sehat lahir dan batin. Selain itu, pendidikan jasmani juga mempunyai tujuan untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran, perkembangan neuro muskuler, perkembangan mental emosional, perkembangan sosial, dan perkembangan intelektual. Tujuan tersebut dapat dicapai diperlukan langkah yang komprehensif antara persiapan pembelajaran, proses pembelajaran, dan evaluasi pembelajaran. Hal tersebut merupakan bagian yang integral dan tidak dapat dipisahkan satu sama lain. Persiapan pembelajaran berkenaan dengan segala sesuatu yang dapat menunjang proses pembelajaran yang di dalamnya terdapat RPP, media pembelajaran dan alat-alat dalam pembelajaran serta jenis evalusi yang digunakan.References
Arikunto, Suharsimi. 2003. Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.
Arikunto, Suharsimi. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Rineka Cipta.
Darsono, Max. dkk., 2001. Belajar Pembelajaran. Semarang: IKIP Semarang Pers.
Dimyati dan Mudjiono. 2006. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.
Husdarta dan M. Saputra Yuda. 2000. Belajar dan Pembelajaran. Depdikbud Direktorat Jendral Pendidikan Dasar dan Menengah.
Krisnawan, Agus. 2006. Pelaksanaan Evaluasi Dalam Pembelajaran Penjas Di SD Negeri Se Kecamatan Banjarnegara Kabupaten Banjarnegara. Skripsi. Universitas Negeri Semarang.
Margono, S. 2005. Metodologi Penelitian Pendidikan. Jakarta: Asdi Mahasatya.
Poerwodarminto W. J. S. 1984. Kamus Umum Bahasa Indonesia. Jakarta:
Balai Pustaka Suherman, Adang. 2000. Dasar-dasar Penjas. Depdikbud Direktorat Jendral Pendidikan Dasar dan Menengah.
Sukandarrumidi. 2004. Metodologi Penelitian. Jogjakarta: Gajah Mada University Presss.
Sukardjo S. dan Nurhasan. 1992. Evaluasi Pengajaran Pendidikan Jasmani Dan Kesehatan. Depdikbud Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Petra Pratama Ritiauw
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.