PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT DI KELOMPOK TANI DAAN DADIN, DESA BLORO, KECAMATAN NITA, KABUPATEN SIKKA TENTANG TINGKAT SOSIAL DAN PERUBAHAN SOSIAL TERKAIT PERAN DAN STATUS, DAN MENGUKUR PERUBAHAN SENSITIVE GENDER
DOI:
https://doi.org/10.31004/cdj.v5i3.30568Keywords:
Partisipasi perempuan, Kelompok tani, Daan Dadin, Pemberdayaan perempuanAbstract
Kelompok tani Daan Dadin merupakan kelompok tani yang berada di desa bloro kecamatan nita kabupaten sikka yang mana kelompok ini sering menghiraukan partisipasi perempuan dalam meningkatkan hasil pertanian. Mereka beranggapan bahwa status perempuan dalam sosial kemasyarakatan memiliki kodrat dan derajat yang lebih rendah dari laki-laki sehingga kaum perempuan tidak pantas dalam memberikan pendapat dan harus mengikuti keputusan yang sudah dibuat oleh kaum laki-laki. Berangkat dari masalah ini maka dilakukan kegiatan pengabdian dengan tujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang struktur sosial dan dinamika gender di desa Bloro, serta mengidentifikasi faktor-faktor yang menghambat partisipasi perempuan dalam kelompok tani serta mengembangkan strategi untuk meningkatkan partisipasi perempuan dalam kelompok tani dan memberdayakan perempuan. Untuk mencapai tujuan dari kegiatan pengabdian ini maka metode yang digunakan yaitu dengan melakukan sosialisai tentang Tingkat Sosial dan perubahan sosial terkait Peran dan Status serta Mengukur perubahan sensitive Gender dan dilakukan dengan diskusi bersama kelompok tani Daan Dadin. Setelah dilakukan metode ini hasil yang diperoleh adalah Peserta yang hadir dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat menjadi paham dan mendapat wawasan baru tentang Tingkat Sosial dan Perubahan sosial terkait Peran dan Status, serta Mengukur Perubahan Sensitive Gender. Peserta yang hadir dalam kegiatan pengabdian tidak hanya sebatas mengetahui akan tetapi bersepakat untuk mengaplikasikan pengetahuan yang didapat dalam kehidupan Sosial dan Masyarakat. Pemerintah Desa Bloro selaku mitra dalam kegiatan pengabdian ini mengaharapkan kegiatan yang serupa dapat diselenggarakan kembali di tahun berikutnya.Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Fransiska Yasinta Sao
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.