PENGARUH LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA GURU SMK NEGERI 2 KEPENUHAN

Authors

  • Eti Eti Institut Teknologi Dan Bisnis Master Pekanbaru
  • Wahyu Febri Ramadhan Sudirman Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
  • Diany Mairiza

DOI:

https://doi.org/10.31004/sharing.v1i1.11018

Keywords:

Lingkungan , Kerja, Kinerja , Guru

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja guru pada SMK Negeri 2 Kepenuhan. Sampel dalam penelitian ini adalah Guru pada SMK Negeri 2 Kepenuhan yang berjumlah 30 orang, pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan sampel jenuh (sugiyono,2010:96) Sedangkan variabel yang diteliti dalam penelitian ini adalah lingkungan kerja dan kinerja analisis data menggunakan metode regresi linear sederhana dengan menggunakan uji validitas , reliabilitas, R2 dan uji t. Pengujian tersebut dilakukan guna mengetahui hubungan antara variabel bebas (independen variabel) dengan variabel terikat (dependent variabel). Berdasarkan hasil penelitian didapat lingkungan kerja berpengaruh terhadap kinerja Guru dengan nilai korelasi R = 0,818 yang menunjukkan adanya hubungan yang erat antara lingkungan kerja dengan kinerja karyawan pada SMK Negeri 2 Kepenuhan. Sedangkan R Square di dapat 0,669 yang berarti lingkungan kerja memiliki kontribusi sumbangan sebesar 65,7% terhadap kinerja Guru pada SMK Negeri 2 Kepenuhan. Secara persial diperoleh variabel lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja Guru pada SMK Negeri 2 Kepenuhan dengan persamaan regresi linear sederhana dalam penelitian ini Y = 7.046 + 0,481X dengan signifikan 0,000 lebih kecil dari alpha 0,05. Kesimpulan dari penelitian bahwa hipotesis secara parsial anatara variabel lingkungan kerja terhadap kienerja guru terbukti dan dapat diterima kebenarannya.

Downloads

Published

2022-12-21

How to Cite

Eti, E., Sudirman, W. F. R., & Mairiza, D. (2022). PENGARUH LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA GURU SMK NEGERI 2 KEPENUHAN. SHARING: JOURNAL OF ISLAMIC ECONOMICS, MANAGEMENT AND BUSINESS, 1(1), 59–72. https://doi.org/10.31004/sharing.v1i1.11018