Meningkatkan Kepercayaan Diri Siswa Melalui Layanan Konseling Kelompok Metode Cognitive Defusion Pada Siswa Kelas Xi Di Smkn 1 Kalasan Tahun Pelajaran 2021/2022
DOI:
https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.9119Abstract
Permasalahan pada penelitian ini bermula dari AKPD yang diberikan oleh guru pembimbing, ditemukan peserta didik yang memiliki tingkat kepercayaan diri yang rendah 1,80% di SMK Negeri 1 Kalasan. Peneliti kemudian tertarik untuk mengkaji lebih jauh lagi mengenai tingkat kepercayaan diri siswa yang ada di SMK Negeri 1 Kalasan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui penggunaan metode cognitive defusion dalam meningkatkan kepercayaan diri siswa SMK. Penelitian ini menggunakan metode tindakan kelas. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XI yang telah dipilih secara acak (random sampling) sebanyak 6 siswa. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus dengan enam kali pertemuan. Tiga pertemuan di siklus I dan tiga pertemuan di siklus II. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu skala kepercayaan diri siswa dan observasi. Uji Validasi intrumen menggunakan validasi isi melalui teknik analisis rasional professional judgment. Uji reliabilitas instrument menggunakan formula Alpha Cronbach, dengan nilai koefisien ? 0,807. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa metode cognitive defusion dapat meningkatkan kepercayaan diri siswa. Hal tersebut terbukti dengan hasil rata-rata skor skala kepercayaan diri siswa. dibuktikan dengan skor hasil rata-rata pre-test sebesar 30,9%, pada siklus I meningkat menjadi 44,9% dan pada siklus II meningkat menjadi 63,5%. Hasil tersebut juga didukung dengan data observasi dan wawancara dengan siswa diantaranya: siswa aktif dalam kegiatan pemberian tindakan, siswa mampu mengenal emosi, dan tidak malu untuk tampil di depan teman-teman kelompok dalam sesi berbagi. Hasil wawancara yang didapat dari siswa menyatakan bahwa setelah mengikuti serangkaian pemberian tindakan yang dilakukan oleh peneliti peserta didik lebih memahami potensi dirinya, mengetahui strategi dalam meningkatkan kepercayaan diri, dan mampu menyelaesaikan masalah yang berhubungan dengan kepercayaan diri.Downloads
Published
2022-11-20
How to Cite
Chairunisya, M. A. ., Bhakti, C. P. ., & Iriastuti, M. E. . (2022). Meningkatkan Kepercayaan Diri Siswa Melalui Layanan Konseling Kelompok Metode Cognitive Defusion Pada Siswa Kelas Xi Di Smkn 1 Kalasan Tahun Pelajaran 2021/2022. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(6), 5278–5286. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.9119
Issue
Section
Articles
License
Copyright (c) 2022 Murni Amalia Chairunisya, Caraka Putra Bhakti, Mae Endang Iriastuti
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgement of the works authorship and initial publication in this journal. Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journals published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal. Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).