Analisis Penerapan Flipped Learning dalam Pembelajaran

Authors

  • Laiela Rahmadani Universitas Negeri Padang
  • Muhyiatul Fadilah Universitas Negeri Padang
  • Rahmawati Darussyamsu Universitas Negeri Padang
  • Rahmadhani Fitri Universitas Negeri Padang
  • Siska Alicia Farma Universitas Negeri Padang

DOI:

https://doi.org/10.31004/jote.v3i3.4984

Abstract

Teknologi digital berkembang pesat dan sangat berpotensi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Metode pembelajaran berbasis digital dengan menggunakan model pembelajaran flipped learning menjadi solusi bagi peserta didik agar dapat mengakses sumber belajar pada ruang dan waktu yang tidak terbatas. Model flipped learning terdiri dari tiga kegiatan yaitu pre-class, in class dan out of class. Penelitian ini menggunakan metode literature review terhadap 10 artikel dalam 6 tahun terakhir. Sumber data yaitu jurnal ilmiah dalam database Google Scholar dan situs jurnal lainnya yang relevan. Teknik analisis data dengan cara menganalisis, mendeskripsikan, dan menyimpulkan data secara deskripsi. Hasil yang didapatkan terdapat peningkatan motivasi belajar peserta didik yang disebabkan oleh faktor-faktor yang mendukung yaitu pembelajaran flipped learning dan media multimedia interaktif. Selain itu, flipped learning  berpengaruh secara positif terhadap hasil belajar. Hal ini disebabkan juga oleh faktor lain yang mendukung yaitu pembelajaran flipped learning dan media pembelajaran interaktif (live worksheet, interactive notebooks, video pembelajaran).

Downloads

Published

2022-06-27