Optimalisasi Keterampilan Budaya Siswa Sekolah Dasar melalui Pembelajaran Steam Kota Malang

Authors

  • Belinda Dewi Regina Universitas Muhammadiyah Malang
  • Beti Istanti Suwandayani Universitas Muhammadiyah Malang
  • Kuncahyono Kuncahyono Universitas Muhammadiyah Malang
  • Lisa Sidyawati Universitas Muhammadiyah Malang

DOI:

https://doi.org/10.31004/jote.v6i3.41340

Abstract

Urgensi penelitian ini tantangan masa depan dikarenakan kita berada diera globalisasi dan perkembangan teknologi yang cepat. Salah satu cara efektif mengantisipasi tantangan tersebut melalui integrasi pendidikan STEAM (Science, Technology, Engineering, Art and Mathematice) dengan keterampilan lokal. Integrasi STEAM memiliki kemampuan meningkatkan pengetahuan siswa tentang sains, teknologi serta mempersiapkan dalam karir dibidang yang terkait dengan STEAM. Selain itu, melalui integrasi budaya membantu siswa menerapkan pengetahuan STEAM dalam kehidupan sehari-hari berbasis proyek sehingga pembelajaran lebih relevan. Selain itu, penelitian keterampilan budaya dengan STEAM belum banyak dilakukan terutama di tingkat SD. Penelitian ini layak dilakukan bertujuan memberikan informasi tentang peran STEAM dalam optimalisasi keterampilan budaya di tingkat SD. Metodenya menggunakan penelitian deskripsi kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan studi pustaka, angket, wawancara, observasi, dokumentasi, dan diskusi. Analisis data mengacu pada alur Miles and Hubberman. Hasil penelitian ini diharapkan menjadi model bagi penerapan metode pembelajaran yang adaptif dan responsif terhadap kebutuhan siswa di SD.

Downloads

Published

2025-03-16