Peningkatan Spiritualitas Santri Melalui Dzikir Senja Di Musalla Subulussalam Sentong

Authors

  • Abidatul Hasanah Universitas Islam Zainul Hasan Genggong
  • Kustiana Arisanti Universitas Islam Zainul Hasan Genggong

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i3.4647

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran metode dan kendala yang di hadapi ustadz dalam meningkatkan spiritualitas santri melalui dzikir senja di musolla subulussalam sentong krejengan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian deskriptif. Pengarahan ustadz yaitu upaya sebelum pelaksanaan bimbingan dzikir, pengawasan ustadz yaitu upaya selama pelaksanaan bimbingan dzikir dengan bantuan ustadz yaitu upaya setelah pelaksanaan bimbingan dzikir senja.Adapun teknik pengumpulan data menggunakan observasi,wawancara,dokumentasi.Adapun teknik analisis data yang di gunakan reduksi data,dan kesimpulan.Berdasarkan hasil penelitian dapat di simpulkan bahwa :1)Peran Ustadz dalam meningkatkan spiritualitas santri memalui dzikir senja,yaitu ustadz melakukan dzikir senja terlebih dahulu sebagai  contoh kepada santri-santri.2)Metode yang di lakukan oleh ustadz, yaitu dengan cara pembiasaan artinya ustadz melatih santri-santri untuk terbiasa melakukan dzikir senja sejak dini sehingga para santri terbiasa,memberikan pengarahan dan faidah-faidah bacaan dzikir sehingga santri membacanya.3) kendala ustadz dalam membina santri melakukan dzikir senja, yaitu kurangnya semangat dari santri,karena anak santri masih labil sehingga sulit untuk beradaptasi melakukan kebiasaan dzikir senja.

Downloads

Published

2022-06-11

How to Cite

Hasanah, A. ., & Arisanti, K. . (2022). Peningkatan Spiritualitas Santri Melalui Dzikir Senja Di Musalla Subulussalam Sentong. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(3), 938–944. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i3.4647

Most read articles by the same author(s)