Pengembangan Aplikasi Android Sinau Aksara Jawa Untuk Belajar Aksara Jawa Siswa Kelas IV Sekolah Dasar

Authors

  • Emy Diah Aprilianti Universitas PGRI Semarang
  • Wawan Priyanto Universitas PGRI Semarang
  • Kartinah Kartinah Universitas PGRI Semarang

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v5i2.12821

Abstract

Latar belakang pada penelitian ini adalah siswa masih mengalami kesulitan dalam membaca aksara jawa nglegena, minat siswa juga sangat rendah dalam pembelajaran Bahasa Jawa terutama pada materi aksara jawa, stigma jika pelajaran bahasa jawa sulit masih melekat. Peneliti membuat sebuah media atau mengembangkan suatu metode pembelajaran dimana media atau metode tersebut bisa menarik minat  dan mengundang rasa ketertarikan siswa dalam mempelajari aksara jawa, khusunya dalam kemampuan membaca aksara jawa. Penelitian ini menggunakan penelitian Research and Development (R & D) dengan model pengembangan ADDIE (Analyze, Design, Develop, Implemetation, Evaluation). Subjek pada penelitian ini adalah siswa kelas IV SD Supriyadi 02 Semarang dan SDN Barusari 01 Semarang. Hasil penelitian ini adalah media dinyatakan sangat layak oleh ahli materi sebesar 98.30%, oleh ahli media 96.65%,dan kepraktisan respon siswa SD Supriyadi 02 Semarang sebesar 100% dan SDN Barusari 01 semarang sebesar 98%. Respon guru SD Supriyadi 02 Semarang sebesar 98.30% dan SDN Barusari 01 Semarang sebesar 82%.   The background of this research is the students still have difficulty in reading Javanese script nglegena, students' interest is also quite low in learning Javanese, the stigma that learning javanese is difficult is still attached  especially in Javanese script material. Researchers create a media or develop a learning method where the media or method can attract and create a sense of interest in learning Javanese script, especially in the ability to read Javanese script.This research uses Research and Development (R & D) research with the ADDIE development model (Analyze, Design, Develop, Implementation, Evaluation). The subjects in this study were fourth grade students of SD Supriyadi 02 Semarang and SDN Barusari 01 Semarang. The results of this study are the media declared very feasible by material experts by 98.30%, by media experts 96.65%, and the practicality of student responses Supriyadi 02 Semarang elementary school by 100% and SDN Barusari 01 Semarang by 98%. The teacher response of SD Supriyadi 02 Semarang was 98.30% and SDN Barusari 01 Semarang was 82%.

Downloads

Published

2023-03-14

How to Cite

Diah Aprilianti, E., Priyanto , W. ., & Kartinah, K. . (2023). Pengembangan Aplikasi Android Sinau Aksara Jawa Untuk Belajar Aksara Jawa Siswa Kelas IV Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 5(2), 670–677. https://doi.org/10.31004/jpdk.v5i2.12821