Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam menggunakan Metode Outdoor Study

Authors

  • Anggi Rahma Agustin Universitas PGRI Palembang
  • Ramanata Disurya Universitas PGRI Palembang
  • Marleni Marleni Universitas PGRI Palembang

DOI:

https://doi.org/10.31004/jote.v4i2.8214

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah pembelajaran bumi dan alam semesta menggunakan metode outdoor pada siswa kelas V di SD negeri 70 prabumulih. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pembelajaran bumi dan alam semesta menggunakan metode outdoor pada siswa kelas V di SD negeri 70 Prabumulih. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, yang menguraikan atau memaparkan tentang bagaimana proses pembelajaran bumi dan alam semesta menggunakan metode outdoor pada siswa kelas V di SD negeri 70 Prabumulih. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik observasi, teknik wawancara, dan teknik dokumentasi.Berdasarkan hasil penelitian berdasarkan data observasi, data wawancara dan data dokumentasi menunjukan bahwa pembelajaran bumi dan alam semesta pada kelas V di SD Negeri 70 Prabumulih sudah berjalan dengan baik. Dalam penelitian ini dikatakan baik hal ini ditunjukan dari lembar observasi guru dan siswa.

Downloads

Published

2022-11-16