Pengaruh Model Pembelajaran Picture and Picture terhadap Motivasi Belajar Siswa di SD IT Riyadhul Habibi Perbaungan

Authors

  • Ayu Putri Febrianti Universitas Muslim Nusantara Al-Washliyah
  • Ahmad Landong Universitas Muslim Nusantara Al-Washliyah

DOI:

https://doi.org/10.31004/jote.v4i2.7672

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar siswa pada tema benda, hewan dan tanaman disekitarku menggunakan model Picture and Picture. Jenis penelitian ini adalah eksperimen menggunakan desain true experimental design dengan bentuk Pretest-Posttest Only Control Design. Sampel penelitian yaitu siswa kelas IA dan kelas IB dari SD IT Riyadhul Habibi Perbaungan yang berjumlah 42 siswa. Berdasarkan analisis, diperoleh skor rata-rata posttest skala motivasi kelompok eksperimen sebesar 86,35 dan kelompok kontrol sebesar 75,05. Skor rata-rata postest skala motivasi kelompok eksperimen lebih besar dari pada kelompok kontrol (86,35 > 78,77). Hasil perhitungan data diukur dengan uji-t dan diperoleh thitung 16,88 > ttabel 2.09 pada taraf ? 0,05 dimana nilai t hitung lebih besar dari t tabel  maka H0 ditolak dan H1 diterima. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Picture and Picture terhadap motivasi belajar siswa tema Benda, Hewan dan Tanaman Disekitarku di Kelas I SD IT Riyadhul Habibi Perbaungan.

Downloads

Published

2022-10-19