Pengaruh Media Mystery Box terhadap Hasil Belajar IPS Siswa Kelas V SD Negeri 195 Palembang

Authors

  • Meilyana Meilyana Universitas PGRI Palembang
  • Eni Heldayani Universitas PGRI Palembang
  • Tanzimah Tanzimah Universitas PGRI Palembang

DOI:

https://doi.org/10.31004/jote.v4i1.5651

Abstract

Sebuah permainan yang disebut "mystery box" menggunakan kotak-kotak dengan berbagai ukuran dan bentuk yang menampung barang-barang atau kartu  yang memiliki frasa atau kalimat di dalamnya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Media mystery box terhadap hasil belajar IPS siswa Kelas V SD Negeri 195 Palembang. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kuantitatif yang dikombinasikan dengan teknik eksperimen. Dalam penelitian ini, tes dan observasi digunakan sebagai metode pengumpulan data. Program SPSS kemudian digunakan untuk menghitung data yang diperoleh. Syarat pengujian penelitian adalah hipotesis disetujui jika thitung > t tabel. Jika thitung 8,004 dan ttabel 2,003, Ha dapat diterima. Temuan penelitian ini memperlihatkan  adanya pengaruh yang signifikan penggunaan media mystery box.

Downloads

Published

2022-07-25