Pengaruh Penggunaan Alat Peraga pada Materi Bangun Datar terhadap Hasil Belajar Siswa di Kelas IV

Authors

  • Tiara Novita UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG
  • Destiniar Destiniar Universitas PGRI Palembang
  • Sunedi Sunedi Universitas PGRI Palembang

DOI:

https://doi.org/10.31004/jote.v4i1.5551

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan alat peraga pada materi bangun datar terhadap hasil belajar siswa di kelas IV SD Negeri 31 Palembang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan desain One-Grup Pretest-Posttest Design. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini tes soal berupa uraian 5 soal. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pretest (tes awal) pengetahuan siswa memiliki nilai rata-rata 58,18 dengan kategori kurang setelah diberikan perlakuan menggunakan alat peraga papan berpaku dengan bantuan metode demonstrasi. Hasil tes akhir (posttest) menunjukkan nilai rata-rata 74,32  dengan kategori baik dan mengalami peningkatan. Diperoleh thitung 9,632 dan ttabel 1,720 dengan taraf signifikan ? =0,05, (thitung 9,632> ttabel 1,720) sesuia dengan kriteria pengujian hipotesis jika thitung >ttabel maka H0 ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian ada pengaruh penggunaan alat peraga pada materi bangun datar terhadapa hasil belajar siswa di kelas IV.

Downloads

Published

2022-08-19 — Updated on 2022-08-19

Versions