Meningkatkan Aktivitas, Hasil Belajar Siswa Menggunakan Model PRONOPA Check Muatan IPS

Authors

  • Siska Lefheya Universitas Lambung Mangkurat
  • Ahmad Suriansyah Universitas Lambung Mangkurat

DOI:

https://doi.org/10.31004/jote.v5i1.17386

Abstract

Permasalahan pada penelitian ini dikarenakan siswa kurang aktif saat proses pembelajaran, kurangnya interaksi antar siswa saat kegiatan pembelajaran, dan siswa sering merasa bosan saat kegiatan pembelajaran sehingga mengakibatkan rendahnya aktivitas siswa kelas IV pada muatan IPS. Salah satu upaya meningkatkan Aktivitas dan hasil belajar melalui model pembelajaran PRONOPA. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan aktivitas guru, aktivitas siswa, dan meningkatkan hasil belajar siswa.Subjek dari penelitian ini kelas IV sebanyak 29 orang. Pada penelitian ini didapatkan hasil aktivitas guru dari skor 22  kriteria kurang baik  menjadi 35  kriteria sangat baik, aktivitas siswa dari skor 17%  kriteria kurang aktif  menjadi 83%  kriteria sangat aktif, dan hasil belajar aspek kognitif dari skor 14% menjadi 83%, aspek afektif skor 14%  menjadi 62%, aspek psikomotorik skor 14%  menjadi 79%. Berdasarkan data yang telah didapatkan model pembelajaran PRONOPA berhasil dilaksanakan dalam pembelajaran.

Downloads

Published

2023-09-27