Metode Struktural Analitik Sintetik (SAS) Pada Kemampuan Membaca Awal Anak Usia 5-6 Tahun

Authors

  • Despa Ayuni STIT Al-Quraniyah Manna
  • Effran Zudeta Universitas Lancang Kuning
  • Yolanda Pahrul Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

DOI:

https://doi.org/10.31004/jote.v4i3.13100

Abstract

Metode pembelajaran sangat mempengaruhi proses serta hasil pada anak khususnya kemampuan membaca awal. Metode Struktural Analitik Sintetik (SAS) adalah salah satu metode yang mampu meningkatkan kemampuan membaca anak usia dini. Adapun tujuan dari penelitian adalah metode SAS dapat meningkatkan kemampuan membaca anak usia 5-6 tahun. Metode penelitian yaitu kualitatif pada pendekatan penelitian Tindakan kelas. Subjek dalam penelitian ini adalah anak usia 5-6 tahun di RA Khoiru Ummah Kecamatan Curup Tengah, Bengkulu. Teknik pengumpulan observasi, tes dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode Struktural Analitik Sintetik (SAS) mampu meningkatkan kemampuan awal membaca anak usia 5-6 tahun dengan nilai rata-rata pada siklus II pertemuan II yaitu 92,5 dari pre-test yang dilakukan diawal ialah dengan nilai rata-rata 60. Metode Struktural Analitik Sintetik (SAS) dapat diterapkan pada Pendidikan anak usai dini karena metode ini dibuat secara struktur dan mudah dipahami oleh anak.

Downloads

Published

2023-03-21