Meningkatkan Hasil Belajar IPA Menggunakan Siswa Kelas V Sekolah Dasar

Authors

  • Avilina Sute Universitas Nusa Nipa
  • Hermus Hero Universitas Nusa Nipa
  • Maria Helvina Universitas Nusa Nipa

DOI:

https://doi.org/10.31004/jote.v4i3.12171

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar IPA menggunakan pendekatan PAIKEM materi sistem pernapasan pada manusia pada siswa kelas V SDK Maria Ferrari. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dirancang untuk membantu guru (peneliti) menemukan dan memecahkan masalah pembelajaran yang terjadi di kelas. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam dua siklus dengan subjek penelitian adalah siswa kelas V berjumlah 27 orang. Hasil penelitian menunjukkan, pada siklus I pertemuan pertama ketuntasan klasikal 51,85% dan pertemuan kedua 66,66% dengan kategori cukup pada siklus II mengalami peningkatan pada pertemuan pertama sebesar 100% dan pada pertemuan kedua  sebesar 100% dan berada pada kategori sangat baik. Hal ini menunjukkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan pendekatan PAIKEM pada mata pelajaran IPA materi sistem pernapasan manusia mengalami peningkatan sehingga pendekatan PAIKEM dapat diterapkan lebih lanjut.

Downloads

Published

2023-02-20