UPAYA GURU UNTUK PEMBIASAAN PERILAKU DISIPLIN PADA ANAK DI TK BANDARA KUBURAYA
DOI:
https://doi.org/10.31004/jrpp.v7i4.35631Keywords:
Upaya Guru, Pembiasaan Perilaku Disiplin.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan upaya guru dalam membiasakan anak berperilaku disiplin di TK Bandara. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Subyek dalam penelitian ini adalah guru di TK Bandara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Upaya yang dilakukan guru di Taman Kanak-Kanak Bandara adalah kebiasaan yang rutin, spontan dan keteladanan, dimana anak berdoa, memperingatkan, bersalaman, menaruh sepatu di rak, dan datang tepat waktu. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik pengecekan keabsahan data adalah triangulasi dan member check. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, 1. Upaya guru dalam membiasakan perilaku disiplin secara rutin, 2. Upaya guru dalam membiasakan perilaku disiplin secara spontan, 3. Upaya guru dalam membiasakan perilaku disiplin dengan memberi contoh. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah anak terbiasa dengan perilaku disiplin dan tahu cara menaati aturan yang telah disepakati.Downloads
Published
2024-10-06
How to Cite
Arimbi, G. ., Halida, H., & Amalia, A. . (2024). UPAYA GURU UNTUK PEMBIASAAN PERILAKU DISIPLIN PADA ANAK DI TK BANDARA KUBURAYA. Jurnal Review Pendidikan Dan Pengajaran (JRPP), 7(4), 14395–14401. https://doi.org/10.31004/jrpp.v7i4.35631
Issue
Section
Articles
License
Copyright (c) 2024 Gita Arimbi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.