PENGUATAN IDEOLOGI PANCASILA MELALUI KAMPUNG PANCASILA DESA SOGAE’ADU KABUPATEN NIAS
DOI:
https://doi.org/10.31004/jrpp.v7i2.26412Keywords:
Ideologi Pancasila, Progam Kampung Pancasila.Abstract
Melalui Program Kampung Pancasila Kecamatan Sogae’adu Kabupaten Nias. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif dengan metode kualitatif. Adapun tujuan penggunaan pendekatan deskriptif adalah menggambarkan proses dari pelaksanaan penelitian yang diawali dari observasi. Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah peneliti itu sendiri dengan menggunakan handphone sebagai alat untuk merekam semua pembicaraan, hasil gambar sebagai bukti nyata, dan buku catatan yang berfungsi untuk mencatat percakapan dengan sumber data atau informan. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil Penelitan dan pembahasan disimpulkan bahwa: kampung pancasila di tempatkan di desa sogae’adu kecamatan sogae’adu kabupaten nias karena dikecamatan sogae’adu khususnya di desa sogae’adu memiliki keberagaman suku, adat dan agama, tujuan dari pembentukan program kampung pancasila dapat membentuk kepribadian yang unggul,menghasilkan kecerdasan spritual, emosional dan intelektual, menjadikan masyarakat yang toleran, menerapkan musyawarah dan mufakat dalam pengambilan keputusan dan agar masyarakat dapat memahami nilai-nilai yang ada dalam pancaila sebagai ideologi pancasila dalam kehidupan masyarakat. Kendala dalam pelaksanaan kampung pancasila yaitu dikarenakan Desa Sogae’adu adalah desa yang memiliki Keberagaman dari Suku budaya adat dan agama maupun politik sehingga dalam penerapan kampung pancasila pemerintah desa terkandala dengan masyarakat didalam desa sogae’adu yang memiliki pendapat dan pengetahuan yang minim sehingga dalam pelaksanaan kampung pancasila masih belum terlaksana dengan baik. Upaya yang dilakukan Pemerintah Desa dalam kampung pancasila yaitu memberikan pemahaman kepada masyarakat apa maksud dan tujuan dibentuknya kampung pancasila di desa Sogae’adu selanjutnya Pemerintahan desa Sogae’adu sangat menjalin kerjasama bersama dengan masyarakat, dalam hal ini ibu kepala desa sangat bersemangat dalam membina anggota masyarakat sehingga dalam kampung pancasila masyarakat sudah ikut serta melaksanakannya, pemerintahan desa Sogae’adu selalu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat sehingga masyarakat sangat berpartisipasi dalam kampung pancasila yang telah diresmikan oleh bapak Bupati Nias pada tangggal 30 Agustus 2022.References
Murid Aris Shofa, 2021. Ketahanan Nasional Jurnal. Universitas Negeri Malang Hal.145-160
Cholisin (2012) Pancasila Sebagai Ideologi Negara, Universitas Indonesia Librari Hal. 36-90
Anggriani (2018) . ) Opini Mengenai Hilangnya Nilai Pancsila, Universitas Negeri Jakarta Hal. 22-38
Sugiyono. 2012. Tahap-Tahap Pengujian Penelitian. Bandung : Alfabeta.
Soekanto Soerjono, 2013. Sosiologi Suatu Pengantar, Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, hlm: 212.
N.Daldjoeni, Interaksi Desa – Kota,(Jakarta : Rineka Cipta, 2011), hlm. 4.
Sugiyono. 2012. Tahap-Tahap Pengujian Penelitian. Bandung : Alfabeta.
Sugiyono.2013, Prosedur Untuk Penelitian.Bandung : Alfabeta
Sugiyono. 2015. Metode Penelitian. Bandung: Alfabeta.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Dhini Pinta Sari Hulu
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.