SOSIALISASI DAN PELATIHAN PEMBUATAN INOVASI KAPSUL JAMU ANTIDIABETIK DARI BAHAN ALAM

Authors

  • Listiana Hidayati Universitas Nahdlatul Ulama Yogyakarta
  • Muhammad Akbar Ramadhan Universitas Nahdlatul Ulama Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.31004/cdj.v4i4.20342

Keywords:

Inovasi Kapsul, Jamu; Antidiabetik, Bahan Alam, Kiringan

Abstract

Jamu merupakan warisan nenek moyang bangsa Indonesia, yang telah menjadi bagian budaya dan kekayaan alam Indonesia. Sepuluh besar penyakit berdasarkan kunjungan rawat jalan yang dilaporkan puskesmas se-Kabupaten Bantul tahun 2017 menunjukkan bahwa Diabetes Melitus termasuk di dalamnya dengan jumlah 1.859 kasus. Dusun Kiringan terkenal dengan mata pencaharian sebagai pengrajin jamu untuk mempertahankan budaya dan meningkatkan sumber daya manusia sering mengadakan pelatihan UMKM serta mengadakan kegiatan dengan melibatkan Karang Taruna dan Masyarakat. Tujuan pelatihan pembuatan inovasi kapsul jamu antidiabetik dari bahan alam untuk memaksimalkan penggunaan bahan alam sebagai obat tradisional dan meningkatkan kemandirian ekonomi UMKM masyarakat Dusun Kiringan, Kelurahan Canden, Kecamatan Jetis, Kabupaten Bantul. Metode yang digunakan dalam sosialisasi inovasi jamu ini adalah: Sosialisasi program, observasi, melakukan wawancara terkait kebutuhan prioritas, pemaparan materi pelatihan pembuatan inovasi kapsul jamu antidiabetik, praktek pembuatan inovasi kapsul jamu antidiabetik. Kegiatan sosialisasi dan pelatihan inovasi jamu dilaksanakan pada tanggal 15-16 Desember 2022 di Pendopo Childern Center Dusun Kiringan. Kegiatan ini dihadiri oleh Dukuh di Dusun Kiringan, serta perwakilan 32 dasawisma. Hasil dari kegiatan sosialisasi ini adalah: Para pelaku usaha UMKM mendapatkan pengetahuan tentang pelatihan inovasi kapsul jamu antidiabetik, Para pelaku usaha UMKM memahami standar CPIRT, Para pelaku usaha UMKM dapat memahami khasiat/kegunaan dari kapsul jamu antidiabetik dari bahan alam, Para pelaku usaha UMKM dapat membuat / memproduksi kapsul jamu antidiabetik dari bahan alam, Pendampingan. Kesimpulan sosialisasi dan pelatihan pembuatan inovasi kapsul jamu antidiabetik dari bahan alam memberikan pengetahuan dan kemampuan pembuatan inovasi kapsul jamu antidiabetik, memahami standar CPIRT dan membantu meningkatkan kemandirian ekonomi UMKM Dusun Kiringan Canden Bantul.

References

Anief, M. (2007). Farmasetika. Gadjah Mada University Press.

Peraturan Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor 32 Tahun 2019 tentang Persyaratan Keamanan dan Mutu Obat Tradisional, Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan Kesehatan Republik Indonesia (2019).

Bustanussalam. (2016). Pemanfaatan Obat Tradisional (Herbal) Sebagai Obat Alternatif. BioTrends, 20–25.

Dewi, T. F., & Farida, S. (2021). Formulasi Kapsul Ekstrak Ramuan Jamu Saintifik Diabetes Melitus. Prosiding Semnas Biologi, 9, 336–339.

Profil Kesehatan Kabupaten Bantul Tahun 2018, (2018).

Fatmawati, A., Putri, I. R. R., Emelda, Dwinta, E., Kusumawardhani, N., Estiningsih, D., Nurinda, E., Wulandari, A. S., Fatimah, F. S., Sumarni, & Sarwadamana, R. J. (2021). Sosialisasi Pembuatan Jamu kekinian Dan Jamu Instan Di Dusun Kadibeso, Argodadi, Sedayu, Bantul, DIY. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEDITEG, 6(2), 79–88.

Handayani, L., & Kristiana, L. (2011). Pemanfaatan Jamu Untuk Gangguan Kesehatan Reproduksi Perempuan, Analisis Lanjut Data Riset Kesehatan Dasar Tahun 2010. Buletin Penelitian Sistem Kesehatan, 14(3), 301–309.

Hestiana, D. W. (2017). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kepatuhan Dalam Pengelolaan Diet Pada Pasien Rawat Jalan Diabetes Mellitus Tipe 2 Di Kota Semarang. Jurnal of Health Education, 2(2), 138–145.

Hidayati, L., Krisnawati, & Wibowo, G. A. (2022). Sosialisasi Dan Pembuatan Inovasi Jamu Rosela Jahe Merah. Jurnal Vokasi, 6(3), 237–242.

Kondoy, S., Wullur, A., & Bodhi, W. (2013). Potensi Ekstrak Etanol Daun Kayu Manis (Cinnamomum burmanii) Terhadap Penurunan Kadar Glukosa Darah Dari Tikus Putih Jantan (Rattus norvegicus) Yang Di Induksi Sukrosa. Jurnal Ilmu Farmasi, 2(03), 96–99.

Kusumo, A. R., Wiyoga, F. Y., Perdana, H. P., Khairunnisa, I., Suhandi, R. I., & Prastika, S. S. (2020). Jamu Tradisional Indonesia: Tingkatkan Imunitas Tubuh Secara Alami Selama Pandemi. Jurnal Layanan Masyarakat (Journal of Public Services), 4(2), 465–471. https://doi.org/10.20473/jlm.v4i2.2020.465-471

Mahawikan, S. S. A. R., Abdul, A., & Ariastuti, R. (2022). Persepsi Masyarakat Terhadap Efektivitas Penggunaan Jamu Dalam Meningkatkan Imunitas Selama Pandemi Covid-19. Jurnal Farmasetis, 11(1), 77–88.

Majida, I. A., Andayani, T. murti, & Mafruhah, O. R. (2013). Analisis Hubungan Kepatuhan Penggunaan Antiasma Dengan Kualitas Hidup Pasien Asma di RS Khusus Paru Respira UPKPM Yogyakarta Periode februari-April 2013. Jurnal Ilmiah Farmasi, 10(2), 51–59.

Mulyana, C., Razali, & Suryaningsih, S. (2012). Pengaruh Pemberian Infusa Daun Katuk (Sauropus androgynus (L.) Merr) Terhadap Kadar Trigliserida Serum Darah Kambing Kacang Jantan Lokal . Jurnal Medika Veterinaria, 7(2), 135–137.

Novianto, F., & Triyono, A. (2015). Studi Klinis Formula Jamu Antihiperglikemia Terhadap Fungsi Hati. Prosiding Seminar Nasional Peluang Herbal Sebagai , 35–41.

Prameswari, O. M., & Widjanarko, S. B. (2014). Uji Efek Ekstrak Air Daun Pandan Wangi Terhadap Penurunan Kadar Glukosa Darah Dan Histopatologi Tikus Diabetes Mellitus. Jurnal Pangan dan Agroindustri, 2(2), 16–27.

Pranata, S. T. (2014). Herbal TOGA (Tanaman Obat Keluarga. Aksara Sukses.

Priadiatna, A., Astuti, I. Y., & Wahyuningrum, R. (2021). Efektifitas Jamu Saintifik Terhadap Kadar Gula Darah Sewaktu dan HbA1c Pada Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 di Klinik Saintifikasi Jamu Kabupaten Tegal. Jurnal Sains Farmasi & Klinis, 8(3), 264–270.

Roselyndiar. (2012). Formulasi Kapsul Kombinasi Ekstrak Herba Seledri (Apium graveolens L.) Dan Daun Tempuyang (Sonchus arvensis L.). Universitas Indonesia.

Suharmiati, & Roosihermiatie, B. (2012). Studi Pemanfaatan Dan Keamanan Kombinasi Metformin Dengan Ekstrak Campuran Andrographis Paniculata Dan Syzygium Polyanthum Untuk Pengobatan Diabetes Mellitus (Preliminary Study). Buletin Penelitian Sistem Kesehatan, 15(2), 110–119.

Downloads

Published

2023-10-26

How to Cite

Hidayati, L. ., & Ramadhan, M. A. . (2023). SOSIALISASI DAN PELATIHAN PEMBUATAN INOVASI KAPSUL JAMU ANTIDIABETIK DARI BAHAN ALAM. Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 4(4), 9135–9142. https://doi.org/10.31004/cdj.v4i4.20342

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.