Pengaruh Model Kooperatif Tipe NHT (Number Head Together) terhadap Hasil Belajar IPS SD: Studi Literatur

Authors

  • Yulia Darniyanti Universitas Dharmas Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31004/jote.v4i2.9750

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh permasalahan yaitu rendahnya hasil belajar IPS siswa sekolah dasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe NHT (Number Head Together) terhadap hasil belajar IPS pada siswa sekolah dasar. Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian studi literatur, artinya menelaah bahan penelitian dengan mengumpulkan data pustaka, membaca, serta mencatat data dari sumber bahan penelitian yang sudah dilaksanakan sebelumnya. Dalam penelitian studi literatur ini, pengumpulan data dikumpulkan melalui referensi, meliputi 16 artikel dan 2 skripsi. Pengumpulan hasil penelitian tersebut berhubungan dengan permasalahan model kooperatif tipe NHT (Number Head Together). Dari Hasil penelitian yang telah diperoleh, model kooperatif tipe NHT (Number Head Together) berpengaruh terhadap hasil belajar IPS siswa sekolah dasar, sehingga ditemukan 3 hasil utama dari penelitian, yaitu mendorong keaktifan siswa, menumbuhkan motivasi siswa, dan meningkatkan hasil belajar siswa.

Downloads

Published

2022-12-06