Analisis Pedagogical Content Knowledge (PCK) Calon Guru PAUD

Authors

  • Rahmi Wardah Ningsih Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Panni Ance Lumbantobing Universitas Sari Mutiara Indonesia
  • Niken Farida Universitas Sari Mutiara Indonesia
  • Indra Martha Sandy Telaumbanua Universitas Sari Mutiara Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31004/jote.v4i2.9707

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan pedagogical content knowledge (PCK) calon guru PAUD di prodi S1 PG PAUD Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Sari Mutiara Indonesia. Metode dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling dengan sampel 88 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner berbentuk tes tertulis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Kemampuan PCK calon guru semester 2 secara keseluruhan adalah sebesar 64.16% yang termasuk dalam kategori baik. 2) Kemampuan PCK calon guru semester 4 secara keseluruhan adalah sebesar 61.37% yang termasuk dalam kategori baik. 3) Kemampuan PCK calon guru semester 6 secara keseluruhan adalah sebesar 70.35% yang termasuk dalam kategori baik. 4) Kemampuan PCK calon guru semester 8 secara keseluruhan adalah sebesar 71.50% yang termasuk dalam kategori baik.

Downloads

Published

2022-12-16