Metodologi Pembelajaran Pendidikan Agama Islam

Authors

  • Ahmad Nahidl Silmy Universitas Darussalam Gontor
  • Ardiyanti Ardiyanti Universitas Darussalam Gontor

DOI:

https://doi.org/10.31004/jote.v3i3.4410

Abstract

Metodologi pembelajaran adalah suatu hal yang tidak bisa dipisahkan dalam proses pembelajaran, dan merupakan tingkat perencanaan dengan langkah-langkah penyampaian materi secara prosedural. Seorang guru wajib mengetahui metode pembelajaran dan mengaplikasikannya kepada peserta didiknya. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah library research (studi pustaka). Teknik pengumpulan data diambil dari dokumentasi yang berupa buku, jurnal, ataupun naskah lainnya. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa sebelum memilih metode pembelajaran, seorang guru harus mengetahui karakteristik peserta didik masing-masing untuk mempermudah dalam memilih berbagai metode yang akan digunakan.  Metodologi pembelajaran yang sering digunakan seperti; metode ceramah, metode diskusi, metode tanya jawab, metode eksperimen, metode pemecahan masalah, dan metode demonstrasi. Metode pembelajaran pendidikan agama Islam merupakan metode yang sesuai dalam mencapai hasil-hasil pembelajaran pendidikan agama Islam. Pengaplikasian metode pembelajaran pendidikan agama Islam tersebut akan membentuk kepribadian peserta didik yang baik dan sesuai dengan ajaran Islam.

Downloads

Published

2022-06-01