Pengembangan Media Flashcard Untuk Meningkatkan Kosa Kata Bahasa Indonesia Pada Anak Usia Dini

Authors

  • Amat Hidayat Universitas bina bangsa

DOI:

https://doi.org/10.31004/jote.v3i2.3916

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah menciptakan model pembelajaran yang menyenangkan untuk meningkatkan kosa kata bahasa Indonesia anak usia dini menggunakan media pembelajaran flashcard interaktif yang dapat digunakan pada pembelajaran daring. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan (Research and Development). Desian pada penelitian ini dikembangkan menggunakan model pengembangan ADDIE. Metode pengumpulan data adalah metode kuesioner. Data dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Hasil uji validitas yang dilakukan oleh ahli isi pembelajaran skor 92,8%, ahli desain pembelajaran skor 82%, dan ahli media pembelajaran memperoleh skor 87,3% dengan kualifikasi sangat baik, serta uji coba perorangan memperoleh skor 91,5% dengan kualifikasi sangat baik. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa media flashcard berbasis multimedia interaktif untuk pengenalan kosakata bahasa Indonesia ini layak digunakan pada anak usia dini. Implikasi dalam penelitian yaitu media flashcard berbasis multimedia interaktif ini dapat membantu guru dalam membuat pembelajaran lebih inovatif dan membantu anak mengenal kosakata bahasa Indonesia pada pembelajaran daring.

Downloads

Published

2022-03-15