Mengulas Filosofi Alas Ketonggo Srigati (Petilasan Prabu Brawijaya V) di Desa Babadan, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi (Kajian Filosofi dan Nilai Budaya)

Authors

  • Alwida Ardyanti Universitas PGRI Madiun
  • Hendrisa Rizqie Romandoni Universitas PGRI Madiun
  • Uun Unzila Mushofiroh Universitas PGRI Madiun
  • Zahra Aurista Setiono Universitas PGRI Madiun
  • Darmadi Darmadi Universitas PGRI Madiun

DOI:

https://doi.org/10.31004/innovative.v2i1.4752

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan mengenai nilai simbolik dan filosofis yang ada dalam Alas Ketonggo Srigati sebagai sumber ketahanan dan kelestarian budaya nasional. Penelitian ini menggunakan pendekatan dan metode deskriptif kualitatif. Objek yang diteliti yaitu Alas Ketonggo Srigati yang berada di Kabupaten Ngawi. Subjek pelitian ini adalah juru kunci Alas Ketonggo Srigati. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan menggunakan model interaktif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Alas Ketonggo Srigati memiliki  berberapa tempat petilasan Prabu Brawijaya V serta para pengikutnya.  Di dalam alas ini Prabu Brawjaya V melakukan pertapaan di Pesanggrahan Agung dan melepaskan baju kebesarannya sebelum melanjutkan perjalanan ke Gunung Lawu. (2) Pesanggrahan Agung selain digunakan untuk tempat bertapa juga menyimpan banyak filosofi. (3)  Terdapat beberapa ritual yang sering dilakukan di Alas Ketonggo Srigati. Ritual-ritual tersebut memilki tujuan masing-masing. Diharapkan dengan adanya ritual ini ditujukkan untuk mengenalkan dan melestarikan budaya leluhur. (4) Alas Ketonggo Srigati memiliki sungai yang bernama Kali Tempur yang biasanya digunakan untuk media meditasi.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-06-17

How to Cite

Ardyanti, A. ., Romandoni, H. R. ., Mushofiroh, U. U. ., Setiono, Z. A. ., & Darmadi, D. (2022). Mengulas Filosofi Alas Ketonggo Srigati (Petilasan Prabu Brawijaya V) di Desa Babadan, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi (Kajian Filosofi dan Nilai Budaya). Innovative: Journal Of Social Science Research, 2(1), 731–737. https://doi.org/10.31004/innovative.v2i1.4752

Most read articles by the same author(s)