PENGEMBANGAN BUKU AJAR BAHASA ARAB MENGGUNAKAN QR CODE PADA PEMBELAJARAN MAHARAH KITABAH BAGI MAHASISWA NON PBA

Authors

  • Ika Nur Hanifah Universitas KH. A. Wahab Hasbullah Jombang
  • Aufia Aisa Universitas KH. A. Wahab Hasbullah Jombang

DOI:

https://doi.org/10.31004/jrpp.v6i2.17732

Keywords:

Pengembangan Buku Ajar, QR Code, Maharah Kitabah, Bahasa Arab.

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh kurangnya ketertarikan dan minat mahasiswa non PBA dalam menguasai bahasa Arab khususnya pada pembelajaran maharah kitabah. Hal ini dikarenakan pembelajaran yang terkesan monoton dan kurangnya kebutuhan akan buku ajar bahasa Arab yang menggunakan media kreatif dan inovatif sebagai acuan. Oleh karena itu, penelitian ini memiliki tujuan untuk mengembangkan buku ajar bahasa Arab menggunakan QR Code pada pembelajaran maharah kitabah bagi mahasiswa non PBA sebagai solusi permasalahan tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah R&D dengan menerapkan model Borg and Gall. Subjek dalam penelitian ini yaitu mahasiswa non PBA Kelas Manajemen C semester 2 Universitas KH. A. Wahab Hasbullah yang berjumlah 23 mahasiswa. Instrumen data yang digunakan berupa observasi dan wawancara, Kuesioner dan tes. Adapun jenis data yang dianalisis menghasilkan data kuantitatif diantaranya: 1) telah dikembangkan bahan ajar berupa buku ajar bahasa Arab menggunakan QR Code pada pembelajaran maharah kitabah bagi mahasiswa non PBA. 2) berdasarkan uji validitas, buku ajar yang dikembangkan mencapai tingkat kelayakan sangat valid dengan rata-rata 94,00% dari ahli materi dan 85,33% dari ahli media. 3) tingkat keefektivitas buku ajar yang dikembangkan dengan presentase penilaian hasil respon mahasiswa mencapai 85,46% dengan kategori sangat valid.

References

Ainin, M. (2013). Penelitian Pengembangan Dalam Pembelajaran Bahasa Arab. Okara, II(8), 96–110.

Dini Sirna Budi, Aufia Aisa, R. D. R. (2020). Pengembangan Buku Ajar Bahasa Arab Berbasis Gambar Berwarna untuk Meningkatkan Kemampuan Berbicara Siswa Madrasah Ibtidaiyyah Bahrul Ulum Tambakberas Jombang. Al-Lahjah, 3(2), 29–42.

Ernawati, I. (2017). Uji Kelayakan Media Pembelajaran Interaktif Pada Mata Pelajaran Administrasi Server. Elinvo (Electronics, Informatics, and Vocational Education), 2(2), 204–210. https://doi.org/10.21831/elinvo.v2i2.17315

Furoidah, A. (2020). Media Pembelajaran Dan Peran Pentingnya Dalam Pengajaran Dan Pembelajaran Bahasa Arab. Al-Fusha?: Arabic Language Education Journal, 2(2), 63–77. https://doi.org/10.36835/alfusha.v2i2.358

Hanafi. (2017). Konsep Penelitian R&D Dalam Bidang Pendidikan. Jurnal Kajian Keislaman, 4(2), 129–150. http://www.aftanalisis.com

Puspitasari, H. (2021). Pengembangan Buku Ajar Bahasa Indonesia Membaca dan Menulis Permulaan (MMP) untuk Siswa Kelas Awal. Jurnal Penelitian Pendidikan Dan Pembelajaran, 8(2), 83–91. https://doi.org/10.21093/twt.v8i2.3303

Ramah, S., & Rohman, M. (2018). Analisis Buku Ajar Bahasa Arab Madrasah Aliyah Kurikulum 2013. Arabiyatuna?: Jurnal Bahasa Arab, 2(2), 141. https://doi.org/10.29240/jba.v2i2.552

Rosna, A. (2016). Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Melalui Pembelajaran Kooperatif pada Mata Pelajar IPA di Kelas IV SD Terpencil Bainaa Barat. Jurnal Kreatif Tadulako Online, 04(6), 235–246.

Silalahi, U. (2017). Metode Penelitian Metode Penelitian. Metode Penelitian Kualitatif, 17, 43. http://repository.unpas.ac.id/30547/5/BAB III.pdf

Sukendra, I. K., & Atmaja, I. K. S. (2020). Instrumen Penelitian. In Journal Academia.

Downloads

Published

2023-08-11

How to Cite

Hanifah, I. N. ., & Aisa, A. . (2023). PENGEMBANGAN BUKU AJAR BAHASA ARAB MENGGUNAKAN QR CODE PADA PEMBELAJARAN MAHARAH KITABAH BAGI MAHASISWA NON PBA . Jurnal Review Pendidikan Dan Pengajaran (JRPP), 6(2), 125–132. https://doi.org/10.31004/jrpp.v6i2.17732