WEBINAR PENULISAN KARYA TULIS ILMIAH PADA MAHASISWA
DOI:
https://doi.org/10.31004/cdj.v4i3.18125Keywords:
Karya Tulis Ilmiah, Webinar, Pengabdian Kepada MasyarakatAbstract
Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang diadakan ini memiliki tujuan untuk menyampaikan pengetahuan pada mahasiswa agar lebih memahami cara menulis karya tulis ilmiah, meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam menulis KTI, dan selanjutnya diharapkan dapat meningkatkan kualitas KTI yang ditulis mahasiswa. Subjek Webinar ini adalah mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Nusa Cendana terdiri dari Program Studi Kesehatan Masyarakat serta Psikologi yang mendaftarkan diri. Pelaksanaan pelatihan menulis skripsi ini dilakukan secara daring melalui Zoom. Tahapan yang dilaksanakan adalah menelaah dan mengkaji referensi penunjang materi webinar, menyiapkan dan menyusun bahan webinar, sosialisasi acara webinar, kemudian dilanjutkan dengan pelaksanaan webinar yang mencakup tentang penjelasan mendasar mengapa perlu menulis skripsi, penjelasan mengenai bab 1, dan bab 2. Hasil dari kegiatan ini yaitu mahasiswa mendapatkan pengetahuan secara mendasar mengenai penulisan KTI terutama bab 1 dan bab 2, mampu membuat KTI selaras dengan panduan yang ada, serta sanggup menulis KTI yang berbobot. Webinar ini sangat dibutuhkan para mahasiswa FKM Universitas Nusa Cendana terutama mahasiswa tingkat akhir. Tujuan webinar ini tercapai dilihat dari evaluasi yang diberikan peserta yang mengatakan webinar ini mampu meningkatkan pemahaman dan kemampuan menulis mahasiswa, khususnya menulis karya ilmiah. Peserta pelatihan mengharapkan agar pelatihan ini dapat dilakukan secara berkelanjutan.References
Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kemendikbudristek RI. 2016. KBBI daring. Diakses melalui https://kbbi.kemdikbud.go.id/entri/menulis
Budiyanto, D. 2007. Mengenal Karya Ilmiah. http://staffnew. uny. ac. id/upload/132310007/pendidikan/mengenal-karya-ilmiah-pengantar-kuliah-pki. Pdf
Kesmas Undana. 2022. Panduan Penulisan Skripsi Kesehatan Masyarakat Universitas Nusa Cendana. Kupang: Undana
M. Yunus , Nunung Supratmi, Dra.Ratu Badriyah, Lis Setiawati, B. Esti Pramuki, Arini Noor Izzati, Teguh Prakoso. 2014. Menulis 1. Tangerang Selatan : Universitas Terbuka
Seipah Kardipah. 2021. Teknik Penulisan Karya Ilmiah. Tangerang Selatan: Universitas Terbuka.
Setiaji, A. B., & Mursalin, E. (2021). Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah bagi Mahasiswa IAIN Ambon Scientific Writing Training for IAIN Ambon Students. 1(1), 25–37.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Tasalina Yohana Parameswari Gustam, Mernon Yerlinda Carlista Mage
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.