MENGEMBANGKAN EKONOMI KREATIF DI KELURAHAN SIDOMUKTIKECAMATAN KISARAN BARAT KABUPATEN ASAHAN

Authors

  • Normansyah Normansyah Universitas Asahan
  • Aris Siregar Universitas Asahan
  • Rosnaida3 Rosnaida Universitas Asahan
  • Anshari Putra Universitas Asahan

Keywords:

Mengembangkan, Ekonomi, Kreatif

Abstract

Ekonomi Kreatif menjadi era ekonomi baru dimana informasi, pengetahuan dan kreativitas menjadi faktor produksi utama bagi negara. Ini juga sebagai dampak dari struktur perekonomian dunia yang mengalami percepatan transformasi teknologi seiring dengan perubahan pola produksi dan konsumsi. Indonesia dikatakan memiliki kekayaan budaya dan alam berlimpah sebagai inspirasi dalam pengembangan ekonomi kreatif. Kunci utama tercapainya ekonomi kreatif teletak pada kualitas sumber daya manusia, tak terlepas juga dari berbagai faktor pendukung. Pengembangan ekonomi kreatif relevan dengan pembangunan jangka panjang untuk mewujudkan Indonesia yang Mandiri, Maju, Adil dan Makmur. Menerapkan ekonomi kreatif dalam segala sendi kehidupan, maka Bonus Demografi yang dimiliki Indonesia dapat ditransformasikan menjadi oang-orang kreatif sebagai pemeran utama.Indonesia memiliki empat tahapan jangka menengah, yang difokuskan untuk mewujudkan ekonomi kreatif, pada tahapan periode (2005-2009), diluncurkannya rencana untuk pengembangan ekonomi kreatif Indonesia. Periode (2010-2014), diarahkan untuk memperkuat kelembagaan dan meningkatkan daya saing dengan meningkatkan penguasaan iptek. Periode (2015-2019), meningkatkan daya saing ekonomi kreatif secara berkelanjutan di tingkat nasional dan global. Dan periode (2020-2024), memantapkan kembali daya saing, serta pemerataan kualitas hidup masyarakat Indonesia secara mandiri dan efisien.

References

Anggraini, Nenny, 2002 Industri Kreatif. Jakarta: Pustaka Sinar Harapan.

Ikhsan, Sadik. 2011. Jurnal Analisis SWOT untuk Merumuskan Strategi Pengembangan Komoditas Karet di Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah. Sosial Ekonomi Pertanian, Fakultas Pertanian: Universitas Lambung Mangkurat.

Kurniawan, Lukiastuti Fitri; dan Muliawan, Hamdani. 2008. Manajemen Strategik dalam Organisasi. Yogyakarta: MedPress.

Marimin. 2004. Teknik dan Aplikasi Pengambilan Keputusan Kriteria Majemuk. Grasindo: Jakarta.

Pangestu, ME. 2008. “Pengembangan Industri Kreatif Menuju Visi Ekonomi Kreatif Indonesia 2025”. Departemen Perdagangan Republik Indonesia.

Pusparini, H. 2011. “Strategi Pengembangan Industri Kreatif Di Sumatra Barat”. Pasca Sarjana Universitas Andalas Padang.

Rangkuti, Freddy. 2008. Analisa SWOT Teknik Membedah Kasus Bisnis. Jakarta : PT.Gramedia Pustaka Utama.

Salusu, J. 2000. Pengambilan Keputusan Stratejik. Jakarta: Gramedia.

Downloads

Published

2023-04-11

How to Cite

Normansyah, N., Siregar, A. ., Rosnaida, R., & Putra, A. . (2023). MENGEMBANGKAN EKONOMI KREATIF DI KELURAHAN SIDOMUKTIKECAMATAN KISARAN BARAT KABUPATEN ASAHAN. Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 4(2), 1986–1989. Retrieved from https://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/cdj/article/view/13947

Similar Articles

<< < 119 120 121 122 123 124 125 126 127 128 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.