The Influence of Followership Style and Work Environment on Employee Performance Mediated by Work Motivation and Work Life Balance

Authors

  • Yuli Santika Magdalena Sangga Buana University
  • Kosasih Kosasih Sangga Buana University
  • Farida Yuliaty Sangga Buana University
  • Vip Paramarta Sangga Buana University
  • Rahardian Malik Sangga Buana University
  • Ayu Laili Rahmiyati Sangga Buana University

DOI:

https://doi.org/10.31004/jn.v9i1.29432

Abstract

Kinerja pegawai Rumah Sakit X belum maksimal mencapai target mereka. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana gaya pengikut dan Lingkungan Kerja terhadap kinerja karyawan secara langsung dan tidak langsung melalui Motivasi Kerja dan Keseimbangan kehidupan Kerja. Paradigma penelitiannya adalah positivistik. Pendekatan penelitian ini adalah kuantitatif. Lokasi penelitian di RS X Jakarta. Waktu penelitian adalah tahun 2023. Teknik pengumpulan data melalui survei dengan instrumen kuesioner ordinal dalam hal ini Skala Likert 1-5. Populasinya adalah seluruh pegawai medis dan penunjang medis, sedangkan teknik pengambilan sampelnya adalah purposive sampling. Pengujian instrumen dilakukan melalui uji validitas dan reliabilitas. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, analisis SEM-PLS dan analisis jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Gaya Pengikut berpengaruh positif dan signifikan terhadap Motivasi Kerja dan Keseimbangan Kehidupan Kerja, namun tidak berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Karyawan. Lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi kerja dan keseimbangan kehidupan kerja, namun tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Keseimbangan Kehidupan Kerja dan Motivasi Kerja secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan. Motivasi Kerja berperan memediasi pengaruh Gaya Pengikut terhadap Kinerja Karyawan, serta pengaruh Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Karyawan. Begitu pula dengan Keseimbangan Kehidupan Kerja yang memediasi pengaruh Follower Style terhadap Kinerja Karyawan, serta pengaruh Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Karyawan.

Downloads

Published

2024-11-03

How to Cite

Magdalena, Y. S. ., Kosasih, K., Yuliaty, F. ., Paramarta, V. ., Malik, R. ., & Rahmiyati, A. L. . (2024). The Influence of Followership Style and Work Environment on Employee Performance Mediated by Work Motivation and Work Life Balance. Jurnal Ners, 9(1), 703–712. https://doi.org/10.31004/jn.v9i1.29432