Pengetahuan Masyarakat Dalam Kesiapsiagaan Menghadapi Bencana Banjir

Authors

  • Rahmalia Amni Universitas Syiah Kuala
  • Aklima Aklima Univeristas Syiah Kuala
  • Fikriyanti Fikriyanti Univeristas Syiah Kuala
  • Irfanita Nurhidayah Univeristas Syiah Kuala

DOI:

https://doi.org/10.31004/jn.v8i2.26810

Abstract

Banjir merupakan salah satu bencana alam yang sering terjadi di Indonesia. Pengetahuan dalam menghadapi bencana, termasuk bencana banjir sangat dibutuhkan agar masyarakat mempunyai kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana, sehingga dapat mengurangi risiko terjadinya bencana. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengukur pengetahuan masyarakat dalam kesiapsiagaan menghadapi bencana banjir di Kecamatan  Leupung Aceh Besar. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif eksploratif dengan pendekatan cross-sectional study. Populasi penelitian berjumlah 336 kepala keluarga yang berdomisili di Kecamatan  Leupung Aceh Besar. Jumlah sampel penelitian sebanyak 70 responden yang diambil dengan menggunakan teknik Purposive Sampling. Uji statistik menggunakan analisis univariat. Hasil penelitian menunjukkan pengetahuan masyarakat dalam kesiapsiagaan menghadapi bencana banjir berada pada kategori cukup 37 responden atau 52,9%. Semakin tinggi pengetahuan masyarakat dalam mengantisipasi bencana maka semakin meningkat pula kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi bencana banjir. Maka, dibutuhkan upaya peningkatan pengetahuan masyarakat demi terjadinya peningkatan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi bencana banjir.

Author Biographies

Aklima Aklima, Univeristas Syiah Kuala

Departemen Keperawatan Gawat Darurat, Program Studi Sarjana Keperawatan, Fakultas Keperawatan, Univeristas Syiah Kuala

Fikriyanti Fikriyanti, Univeristas Syiah Kuala

Departemen Keperawatan Gawat Darurat, Program Studi Sarjana Keperawatan, Fakultas Keperawatan, Univeristas Syiah Kuala

Irfanita Nurhidayah, Univeristas Syiah Kuala

Departemen Keperawatan Gawat Darurat, Program Studi Sarjana Keperawatan, Fakultas Keperawatan, Univeristas Syiah Kuala

Downloads

Published

2024-08-26

How to Cite

Amni, R. ., Aklima, A., Fikriyanti, F., & Nurhidayah, I. . (2024). Pengetahuan Masyarakat Dalam Kesiapsiagaan Menghadapi Bencana Banjir . Jurnal Ners, 8(2), 2007–2011. https://doi.org/10.31004/jn.v8i2.26810