Gambaran Pengetahuan dan Sikap Keluarga tentang Terapi Komplementer sebagai Perawatan Pasien Pasca Stroke
DOI:
https://doi.org/10.31004/jn.v8i1.21065Abstract
Pemanfaatan terapi komplementer sebagai upaya perawatan pasien pasca stroke untuk menunjang pengobatan konvensional telah banyak digunakan agar pemulihan kondisi pasien lebih optimal yang tidak terlepas dari peranan keluarga sebagai pengasuh utama bagi pasien pasca stroke. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan dan sikap keluarga tentang terapi komplementer sebagai perawatan pasien pasca stroke di RSUD Arifin Achmad. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Sampel penelitian adalah anggota keluarga pasien pasca stroke sebanyak 58 orang yang ditentukan dengan teknik non probability sampling, yaitu accidental sampling. Analisis yang digunakan adalah analisis univariat menggunakan distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas responden memiliki karakteristik berusia 36-45 tahun (24,1%), jenis kelamin perempuan (53,4%), tingkat pendidikan SMA (44,8%), dan pekerjaan sebagai ibu rumah tangga (25,9%). Hasil analisis terhadap variabel pengetahuan didapatkan 36 orang responden memiliki pengetahuan baik tentang terapi komplementer sebagai perawatan pasien pasca stroke (62,1%). Sedangkan untuk sikap, sebagian besar responden memiliki sikap negatif sebanyak 33 orang (56,9%). Pengetahuan baik yang dimiliki oleh mayoritas responden pada penelitian ini tidak sebanding dengan sikap responden tersebut yang cenderung negatif terhadap terapi komplementer sebagai perawatan pasien pasca stroke.Downloads
Published
2024-04-30
How to Cite
Masyhurah, J. ., Utomo, W. ., & Tampubolon, M. M. . (2024). Gambaran Pengetahuan dan Sikap Keluarga tentang Terapi Komplementer sebagai Perawatan Pasien Pasca Stroke. Jurnal Ners, 8(1), 681–689. https://doi.org/10.31004/jn.v8i1.21065
Issue
Section
Articles
License
Copyright (c) 2024 Jurnal Ners
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms: Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgement of the works authorship and initial publication in this journal. Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journals published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal. Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).