Penurunan Glukosa Darah Diabetisi Dengan Intervensi Bubur Instan Fungsional Untuk Diabetes (Bifud)
DOI:
https://doi.org/10.31004/jn.v7i2.17004Abstract
Diabetes melitus tipe 2 merupakan penyakit metabolik yang jumlah penderitanya terus meningkat setiap tahunnya. Pemberian pangan fungsional pada penderita diabetes diharapkan mampu mengontrol kadar glukosa darah penderita diabetes. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pemberian pangan fungsional bubur instan fungsional untuk diabetes dengan bahan baku labu kuning, kedelai, ekstrak kayu manis dan ekstrak ciplukan pada penuruna kadar glukosa darah diabetesi. Penelitian quasi experiment dengan desain pretest posttest with control group design, 10 orang responden kelompok kontrol dan 10 orang responden kelompok intervensi yang diambil secara purposive sampling. Responden diberi produk pangan berupa bubur instan fungsional sejumlah 100 gram selama 30 hari. Data dianalisis dengan uji paired sample t test. Rata-rata perubahan kadar glukosa darah responden sebesar 32,64%. Berdasarkan uji statistik, terdapat perbedaan yang bermakna kadar glukosa darah awal dan akhir (p<0,05). Pemberian produk bubur instan fungsional untuk diabetes dapat direkomendasikan dan dipertimbangkan sebagai pangan alternatif untuk membantu manajemen penanganan DM tipe 2.Downloads
Published
2023-07-29
How to Cite
Asmira, S. ., Azima, F. ., Sayuti, K. ., & Armenia, A. . (2023). Penurunan Glukosa Darah Diabetisi Dengan Intervensi Bubur Instan Fungsional Untuk Diabetes (Bifud). Jurnal Ners, 7(2), 1158–1163. https://doi.org/10.31004/jn.v7i2.17004
Issue
Section
Articles
License
Copyright (c) 2023 Jurnal Ners
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms: Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgement of the works authorship and initial publication in this journal. Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journals published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal. Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).