PERBEDAAN BEBERAPA MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TERHADAP KOMPETENSI BELAJAR IPA SMP NEGERI 1 SIROMBU

Authors

  • Toroziduhu Waruwu IKIP Gunungsitoli

DOI:

https://doi.org/10.31004/jrpp.v2i2.2158

Keywords:

Pembelajaran Kooperatif tipe NHT, TPS, STAD dan Kompetensi Belajar.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kompetensi siswa pada aspek kognitif, afektif dan psikomotor melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe NHT, tipe TPS dan tipe STAD. Rancangan penelitian ini menggunakan Randomized posttest only desig, subjeknya adalah siswa kelas IX SMP Negeri 1 Sirombu yang terdiri dari 4 kelas. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data melalui tes dan non tes. Data kompetensi siswa aspek kognitif diperoleh melalui objektif tes, kompetensi siswa aspek afektif dan psikomotor diperoleh melalui lembar observasi. Analisis data aspek kognitif menggunakan uji anava satu arah, sedangkan aspek afektif dan psikomotor menggunakan uji kruskall wallis. Hasil penelitian mengungkap nilai rata-rata kompetensi siswa pada aspek kognitif di kelas NHT sebesar 81,41, kelas TPS sebesar 73,16 dan kelas STAD sebesar 76,91. Nilai rata-rata kompetensi siswa pada aspek afektif di kelas NHT sebesar 76,77, kelas TPS sebesar 67,60 dan kelas STAD sebesar 72,29. Nilai rata-rata kompetensi siswa pada aspek psikomotor di kelas NHT sebesar 72,08, kelas TPS sebesar 63,54 dan kelas STAD sebesar 66,81. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kompetensi siswa pada aspek kognitif yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe NHT dan tipe TPS memiliki perbedaan secara signifikan, sedangkan antara tipe NHT dengan tipe STAD dan tipe TPS dengan tipe STAD tidak signifikan perbedaannya. Kompetensi siswa pada aspek afektif yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe NHT, tipe TPS dan tipe STAD memiliki perbedaan, tipe NHT lebih baik dibandingkan dengan tipe TPS dan tipe STAD. Kompetensi siswa pada aspek psikomotor yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe NHT, tipe TPS dan tipe STAD memiliki perbedaan, tipe NHT lebih baik dibandingkan dengan tipe TPS dan tipe STAD.

Author Biography

Toroziduhu Waruwu, IKIP Gunungsitoli

Program Studi Pendidikan Biologi, FPMIPA, IKIP Gunungsitoli

References

Isjoni. (2009). Pembelajaran Kooperatif Meningkatkan Kecerdasan Komunikasi Antar Peserta Didik. Pustaka Belajar. Yogyakarta.

Istarani. (2012). Model Pembelajaran Inovatif. Medan: Iscom.

Lie, A. (2002). Mempraktikkan Cooperative Learning di Ruang-Ruang Kelas. Jakarta: Gramedia Widiasarana Indonesia.

Lufri. (2006). Strategi Pembelajaran Biologi. Padang: FPMIPA UNP.

Lufri (2009). Pendidikan dan Pengajaran Biologi Bernuansa IESQ. Padang: UNP Press.

Rusman. (2012). Model-model Pembelajaran membangkitkan professional Guru. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Shoimin, A. (2014). Model Pembelajaran Kooperatif. Yogyakarta: AR-Ruzz Media.

Slavin, R.E. (2005). Cooperative Learning Teori Riset dan Praktik. Bandung: Nusa Media.

Sudaryono. (2012). Dasar-dasar Evaluasi Pembelajaran. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Sudjana. (2000). Strategi Pembelajaran. Bandung: Falah Production.

Trianto. (2009). Mendesain Model Pembelajaran Inovatif Progresif: Konsep, Landasan dan Implementasinya pada Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Jakarta: Prenada Media Group.

Downloads

Published

— Updated on 2019-12-28

Versions

  • 2019-12-28 (2)
  • (1)

How to Cite

Waruwu, T. (2019). PERBEDAAN BEBERAPA MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TERHADAP KOMPETENSI BELAJAR IPA SMP NEGERI 1 SIROMBU. Jurnal Review Pendidikan Dan Pengajaran (JRPP), 2(2), 399–407. https://doi.org/10.31004/jrpp.v2i2.2158

Most read articles by the same author(s)