Pengaruh Pendampingan Terhadap Keterampilan Kader Posyandu Dalam Deteksi Dini Tumbuh Kembang Anak Usia 0-24 Bulan Di Desa Kajuara

Authors

  • Nirmawati Darwis Universitas Puangrimaggalatung
  • Fitriani Fitriani Universitas Puangrimaggalatung
  • Ruslang Ruslang Universitas Puangrimaggalatung

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.9198

Abstract

Pemantauan pertumbuhan dan perkembangan anak melalui deteksi dini di posyandu merupakan bagian dari tugas kader posyandu. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendampingan terhadap keterampilan Kader posyandu dalam deteksi dini tumbuh kembang anak usia 0-24 bulan di Desa Kajuara. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan Quasy eksperimental dengan desain pre-eksperimen one group pretest-postest. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Sampel penelitian ini adalah kader posyandu Desa Kajuara sebanyak 19 responden yang diambil dengan teknik total sampling. Analisis menggunakan uji Mann Whitney. Sampel diberikan pendampingan berupa diskusi, edukasi, dan praktek/demonstrasi pengukuran antropometri, serta pengukuran perkembangan anak dengan pendekatan Denver Development Screening Test dengan menggunakan phantom bayi, timbangan dan meteran sebanyak 10  kali pertemuan. Jumlah kader yang  terampil setelah diberikan edukasi yaitu 16  kader dengan rerata skor pengatahuan sangat tinggi  yaitu 85.937 sedangkan jumlah kader yang tidak terampil setelah diberikan edukasi sangat sedikit yaitu 3 kader. Kesimpulan penelitian ini adalah ada pengaruh pendampingan terhadap keterampilan kader posyandu dalam deteksi dini tumbuh kembang anak usia 0-24 bulan di Desa Kajuara dengan nilai p 0,000.

Downloads

Published

2022-11-25

How to Cite

Darwis, N. ., Fitriani, F., & Ruslang, R. (2022). Pengaruh Pendampingan Terhadap Keterampilan Kader Posyandu Dalam Deteksi Dini Tumbuh Kembang Anak Usia 0-24 Bulan Di Desa Kajuara. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(6), 6504–6510. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.9198