SOSIALISASI PROGRAM JAMINAN KESEHATAN NASIONAL (JKN) MELALUI BADAN PENYELENGGARA JAMINAN SOSIAL (BPJS) KESEHATAN PADA MASYARAKAT DI SIALANG MUNGU PEKAN BARU

Authors

  • Wiwik Suryandartiwi Program Studi Administrasi Rumah Sakit, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Awal Bros Pekanbaru
  • Agus Salim Program Studi Administrasi Rumah Sakit, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Awal Bros Pekanbaru
  • Devi Purnamasari Program Studi Administrasi Rumah Sakit, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Awal Bros Pekanbaru

DOI:

https://doi.org/10.31004/cdj.v1i1.895

Keywords:

Jaminan Kesehatan, JKN, BPJS

Abstract

STIKes Awal Bros Pekanbaru melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi menyelenggarakan kegiatan pengabdian masyarakat di daerah Sialang Mungu Pekanbaru. Dalam melaksanakan kegiatan Pengabdian Masyarakat STIKes Awal Bros Pekanbaru melaksanakan kegiatan yaitu Sosialisasi Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Melalui Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Sesuai dengan Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor menurut Undang-undang Nomor 40 Tahun 2004 dan Undang-undang Nomor 24 Tahun 2011. Sesuai Undang-undang Nomor 40 Tahun 2004 tentang Sistem Jaminan Sosial Nasional, BPJS merupakan badan hukum nirlaba. Berdasarkan Undang-undang Nomor 24 Tahun 2011, BPJS akan menggantikan sejumlah lembaga jaminan sosial yang ada di Indonesia yaitu lembaga asuransi jaminan kesehatan PT Askes Indonesia menjadi BPJS Kesehatan dan lembaga jaminan sosial ketenagakerjaan PT Jamsostek menjadi BPJS Ketenagakerjaan. Hasil observasi kami pada kegiatan pengabmas masyarakat, terhitung mulai tanggal 1 Januari 2014 Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) telah resmi diluncurkan oleh pemerintah melalui Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan. Berdasarkan data Kementrian Kesehatan tentang Kepemilikan Jaminan Kesehatan, pada tahun 2014 masih ada sekitar 30,1 % atau sejumlah 73.847.239 jiwa belum memiliki jaminan kesehatan, dari total jumlah penduduk Indonesia sekitar 245.021.700 jiwa. Walaupun BPJS sudah berupaya untuk melakukan sosialisasi melalui iklan di media massa cetak maupun elektronik, namun informasi tersebut ternyata belum mampu menjangkau semua lapisan masyarakat di berbagai daerah. Sehingga belum semua masyarakat memiliki pengetahuan dan pemahaman tentang program JKN, termasuk masyarakat di daerah Sialang Mungu Pekanbaru. Oleh karena hal tersebut, Program Studi Adminitrasi Rumah Sakit STIKes Awal Bros Pekanbaru melaksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat dengan judul " Sosialisasi Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Melalui Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Di daerah Sialang Mungu Pekanbaru". Dengan dilaksanakan pengabmas ini diharapkan masyarakat dapat mengerti tentang program jaminan Kesehatan Nasional.

Author Biographies

Wiwik Suryandartiwi, Program Studi Administrasi Rumah Sakit, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Awal Bros Pekanbaru

Program Studi Administrasi Rumah Sakit, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Awal Bros Pekanbaru

Agus Salim, Program Studi Administrasi Rumah Sakit, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Awal Bros Pekanbaru

Program Studi Administrasi Rumah Sakit, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Awal Bros Pekanbaru

Devi Purnamasari, Program Studi Administrasi Rumah Sakit, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Awal Bros Pekanbaru

Program Studi Administrasi Rumah Sakit, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Awal Bros Pekanbaru

References

Program Jaminan Kesehatan.Tersedia pada http://www.jamsosindonesia.com/sjsn /Program/program_jaminan_kesehatan. Diakses pada 9 April 2014, pukul 09. 14. WIB.

Iuran BPJS Kesehatan Rp 22 ribu. Tersedia pada http://menkokesra.go.id/content/iuran-bpjs- kesehatan-rp-22-ribu. Diakses pada 9 April 2014, pukul 11.05 WIB.

PT Askes buka pendaftaran peserta BPJS. http://www.bpjs.info/beritabpjs/

PT_Askes_buka_pendaftaran_peserta_BPJS-4958/. diakses pada 9 April 2014, pukul 10.15 WIB.

Permasalahan dalam pelaksanaan JKN. Tersedia pada http://manajemenrumahsakit.net/2014/01/ permasalahan-dalam-pelaksanaan-jkn/ PKMK UGM. Diakses pada 9 April 2-014, pukul 10.35 WIB

Downloads

Published

2020-02-24

How to Cite

Suryandartiwi, W., Salim, A., & Purnamasari, D. (2020). SOSIALISASI PROGRAM JAMINAN KESEHATAN NASIONAL (JKN) MELALUI BADAN PENYELENGGARA JAMINAN SOSIAL (BPJS) KESEHATAN PADA MASYARAKAT DI SIALANG MUNGU PEKAN BARU. Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(1), 41–43. https://doi.org/10.31004/cdj.v1i1.895