PEMBERDAYAAN TENAGA KESEHATAN, KELUARGA DAN MASYARAKAT DALAM PROGRAM PELEPASAN PASUNG BERBASIS MASYARAKAT

Authors

  • Nurul Mawaddah Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Majapahit Mojokerto
  • Indah Mukarromah Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum Jombang
  • Heni Dwi Windarwati Universitas Brawijaya Malang

DOI:

https://doi.org/10.31004/cdj.v3i2.5191

Keywords:

ODGJ, Pemasungan, Indonesia, Jatim, Pandemi, Covid-19

Abstract

Kasus pemasungan yang terjadi di Indonesia, terlebih sejak pandemi covid-19 menyebabkan kasus ini semakin meningkat, sehingga semakin sulit mencapai target pelayanan yang sesuai dengan renstra Kemenkes tahun 2020-2024 bahwa semua ODGJ berat mendapatkan pelayanan 100%, termasuk pencapaian program Jatim Bebas Pasung tahun 2024. Tingginya kasus pasung disebabkan karena keterbatasan SDM yang terlatih akibat merangkap tugas, serta kurangnya komitmen melakukan program pelepasan pasung berbasis masyarakat. Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan serta meningkatkan peran serta aktif nakes, keluarga dan masyarakat dalam program pelepasan pasung berbasis masyarakat. Terdapat 4 kegiatan yang telah diberikan sebagai suatu stimulasi, yaitu 1) melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan dan Puskesmas serta melibatkan kader dan perangkat, 2) melakukan sosialisasi pada keluarga, ODGJ pasung serta masyarakat, 3) mengimplementasikan program pelepasan pasung secara bertahap sesuai kemampuan ODGJ dan kesiapan keluarga, dan 4) menyusun rencana tindak lanjut serta melakukan monitoring dan evaluasi program. Program pelepasan pasung berbasis masyarakat yang dilakukan secara bertahap (berbatas waktu) mampu meningkatkan kemampuan ODGJ dan keluarga dapat pulih dan mandiri.

References

Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur. (2014). Pedoman Teknis Pembebasan Pasien Pasung. Surabaya: Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur.

Gubernur Jawa Timur. (2019). Peraturan Gubernur Jawa Timur Nomor 52 Tahun 2019 Tentang Rencana Strategis Perangkat Daerah Provinsi Jawa Timur Tahun 2019 – 2024. Surabaya : Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur.

Humasfik. (2018). Promosi Doktor Keperawatan, Temukan Metode Baru dalam Pelepasan Pasung Berbasis Masyarakat pada Orang dengan Skizofrenia. Promosi Doktor Keperawatan, Temukan Metode Baru dalam Pelepasan Pasung Berbasis Masyarakat pada Orang dengan Skizofrenia | UIupdate. Diunduh pada tanggal 23 Maret 2022.

Mawaddah, N., dkk., (2015). Pengaruh Terapi Social Skills Training terhadap Harga Diri dan Perilaku Agresif Remaja di SMK Pertiwi Mojokerto dengan Pendekatan Model Interpersonal Peplau. The Indonesian Journal of Health Science, Vol 5, (2),

DOI: https://doi.org/10.32528/the.v5i2.43

Mawaddah, N., dkk. (2021). Psikoedukasi Ketangguhan Keluarga Mengatasi Masalah Psikososial di Masa Pandemi Covid-19. Community Development Journal, Vol. 2(3), Hal 998-1003, P-ISSN 2721-4990, E-ISSN 2721-5008.

Menteri Kesehatan RI. (2017). Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor HK.01.07/MENKES/422/2017 Tentang Rencana Strategis Kementerian Kesehatan tahun 2015 – 2019 Revisi I.

Menteri Kesehatan RI. (2020). Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 21 Tahun 2020 Tentang Rencana Strategis Kementerian Kesehatan tahun 2020 – 2024.

Sulaiman, M.R., & Efendi, D.A. (2020). Kemenkes Sebut Kasus Pasung Meningkat Selama Pandemi Covid-19, Kok Bisa?. Kemenkes Sebut Kasus Pasung Meningkat Selama Pandemi Covid-19, Kok Bisa? (suara.com). Diunduh pada tanggal 23 Maret 2022.

Tim Riskesdas 2018. (2019). Laporan Nasional Riskesdas 2018. Jakarta : Lembaga Penerbit Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan.

Windarwati, H. D., Keliat, B. A., Ismail, R. I., & Bachtiar, A. (2019). Modul "Pedoman Pelepasan Pasung Pada Orang Dengan Gangguan Jiwa Berbasis Masyarakat". (Patent No. EC00201937519). Jakarta : Universitas Indonesia.

Downloads

Published

2022-06-30 — Updated on 2022-07-04

Versions

How to Cite

Mawaddah, N. ., Mukarromah, I. ., & Windarwati, H. D. . (2022). PEMBERDAYAAN TENAGA KESEHATAN, KELUARGA DAN MASYARAKAT DALAM PROGRAM PELEPASAN PASUNG BERBASIS MASYARAKAT . Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 3(2), 968–974. https://doi.org/10.31004/cdj.v3i2.5191 (Original work published June 30, 2022)