LAPORAN KASUS : HIPERTENSI KRONIK DALAM KEHAMILAN & PRE EXISTING DIABETES MELITUS TIPE 2

Authors

  • Raynold Kaisar Gusti Program Studi Profesi Dokter, Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara Jakarta
  • Budi Susetyo Spesialis Kebidanan dan Kandungan Sub Spesialis Fetomaternal

DOI:

https://doi.org/10.31004/prepotif.v8i3.33756

Keywords:

diabetes melitus gestasional, hipertensi kronik, kehamilan

Abstract

Hipertensi kronik dalam kehamilan merupakan hipertensi yang sudah ada sebelum kehamilan terjadi. Hipertensi kronik ini menyebabkan kematian di seluruh dunia, yang secara jangka panjang  dapat meningkatkan resiko penyakit kardiovaskuler, penyakit jantung koroner, stroke, gagal jantung, gagal ginjal, penyakit arteri perifer dan kematian. Diabetes melitus merupakan suatu kelompok penyakit metabolik dengan karakteristik hiperglikemi yang terjadi  karena kelainan sekresi insulin. Pre existing diabetes melitus pada kehamilan merupakan kondisi wanita yang telah memiliki riwayat diabetes sebelum terjadinya kehamilan. Laporan kasus ini, seorang perempuan berusia 28 tahun dengan G4P3A1 gravida 37 minggu dengan hipertensi kronik dan pre existing diabetes melitus tipe 2, datang dengan keluhan pusing sejak 7 hari yang lalu, yang disertai pandangan kabur. Pasien memiliki riwayat hipertensi sejak kehamilan anak pertama dan riwayat diabetes melitus sejak kehamilan anak ke tiga. Pada pemeriksaan fisik, tekanan darah pasien 140/100 mmHg, dengan IMT 34.17 kg/m2. pada pemeriksaan glukosa 2 jam pp, pada pasien sedikit meningkat, yaitu 149 mg/dL. Kesimpulan dari kasus ini adalah Hipertensi dan diabetes termasuk kondisi yang sering terhadap ibu hamil. Oleh karena itu, kepada ibu hamil dianjurkan selalu melakukan skrining dan pemantauan untuk mencegan komplikasi yang bertambah berat.

References

Adli, F. K. (2021). Diabetes Melitus Gestasional: Diagnosis dan Faktor Risiko. Lampung. Jurnal Medika Hutama, pp. 1545-1551. https://jurnalmedikahutama.com/index.php/JMH/article/view/312/214

Alexopoulos, A. S., Blair, R., and Peters, A. L. (2019). Management of Preexisting Diabetes in Pregnancy: A Review. JAMA, 321(18), 1811–1819. https://doi.org/10.1001/jama.2019.4981

Cohen, Y., Gutvirtz, G., Avnon, T., & Sheiner, E. (2024). Chronic Hypertension in Pregnancy and Placenta-Mediated Complications Regardless of Preeclampsia. Journal of clinical medicine, 13(4), 1111. https://doi.org/10.3390/jcm13041111

Cunningham F. G., Leveno K.J., Dashe J.S., Hoffman B.L., Spong C.Y., and Casey B.M., (2022), Williams Obstetrics, 26e. McGraw Hill.

Hart, B. N., Shubrook, J. H., & Mason, T. (2021). Pregestational Diabetes and Family Planning. Clinical diabetes : a publication of the American Diabetes Association, 39(3), 323–328. https://doi.org/10.2337/cd20-0062

Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. (2024). Pedoman Pengendalian Hipertensi di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama. Jakarta: Kementrian Kesehatan Republik Indonesia

Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. (2013). Buku Saku Pelayanan Kesehatan Ibu di Fasilitas Kesehatan Dasar dan Rujukan. Jakarta: Kementrian Kesehatan Republik Indonesia

Masriadi, M., Baharuddin, A., & Idrus, H. (2022). Determinan Epidemiologi Kejadian Hipertensi Kehamilan. Window of Health: Jurnal Kesehatan, 592-601

Downloads

Published

2024-09-29

How to Cite

Kaisar Gusti, R., & Susetyo, B. . (2024). LAPORAN KASUS : HIPERTENSI KRONIK DALAM KEHAMILAN & PRE EXISTING DIABETES MELITUS TIPE 2. PREPOTIF : JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT, 8(3), 4737–4743. https://doi.org/10.31004/prepotif.v8i3.33756