PENGARUH PENCAHAYAAN, LAMA KERJA, DAN WARNA KAIN PENGARAJIN KERAWANG TERHADAP KELELAHAN MATA DI DESA MONGOLATO KECAMATAN

Authors

  • Rona Febriyona Universitas Muhammadiyah Gorontalo
  • Kadim Masaong Universitas Muhammadiyah Gorontalo
  • Zurniarsi Thalib Universitas Muhammadiyah Gorontalo

DOI:

https://doi.org/10.31004/prepotif.v7i3.21300

Keywords:

kelelahan mata, lama kerja, pencahayaan, pengrajin kerawang, warna kain

Abstract

Kelelahan mata merupakan ketegangan pada mata yang disebabkan oleh gangguan indera penglihatan dalam jangka waktu yang lama yang biasanya disertai dengan kondisi pandangan yang tidak nyaman. Tujuan peneIitian ini untuk mengetahui pengaruh pencahayaan, lama kerja, dan warna kain pengarajin kerawang terhadap kelelahan mata di Desa Mongolato Kecamatan Telaga. Metode penelitian ini merupakan peneIitian kuantitatif dengan pendekatan tinjauan cross-sectional dan menggunakan penarikan sampel dengan teknik total sampling. 1) Terdapat pengaruh secara langsung yang signifikan dari pencahayaan terhadap warna kain pengrajin kerawang diterima atau terbukti, 2) Terdapat pengaruh secara langsung yang signifikan dari lama kerja terhadap warna kain pengrajin kerawang diterima atau terbukti, 3) Terdapat pengaruh secara langsung yang signifikan dari pencahayaan terhadap kelelahan mata pengrajin kerawang diterima atau terbukti, 4) Terdapat pengaruh secara langsung yang signifikan lama kerja terhadap kelelahan mata pengrajin kerawang diterima atau terbukti dan 5) Terdapat pengaruh secara langsung yang signifikan dari lama kerja terhadap kelelahan mata pengrajin kerawang diterima atau terbukti. Saran bagi pemerintah kiranya dapat memperhatikan kesehatan bagi pengrajin kerawang sebagai pelestari budaya gorontalo lewat kerajinan kerawang dapat memfasilitasi kebutuhan masyarakat. Kemudian juga dapat memberikan atau memfasilitasi tempat (gedung) bagi pengrajin kerrawang yang memiliki pencahayaan sesuai standar kemenkes.

References

Annisa Rachmah Tri Utami, Ari Suwondo, Siswi Jayanti. (2018). Faktor Risiko Yang Berhubungan Dengan Kelelahan Mata Pada Pekerja Home Industry Batik Tulis Lasem. 6(5), 469–475.

Dwiana, A., Lestari, C., & Astuty, L. (2021). Hubungan Pengetahuan Siswa Tentang Kesehatan Mata Dengan Sikap Penggunaan Gadget Yang Berlebihan Di Sd N 13 Engkasan Kalimantan Barat. Avicenna?: Journal Of Health Research, 4(1), 1–8. Https://Doi.Org/10.36419/Avicenna.V4i1.453

Wawancara. (2023). Hasil Wawancara Pada Pengrajin Kerawang di Desa Mongolato Kecamatan Telaga.

Hastuti, D., D. (2015). Hubungan Antara Lama Kerja dengan Kelelahan pada Pekerja Konstruksi di PT. Nusa Raya Cipta Semarang. Skripsi.

Hiola, R., Otok, B. W., & Hiola, R. (2016). Model Kelelahan Mata Pengrajin Kerawang Berdasarkan Pengukuran Visus Menggunakan Multivariate Adaptive Regression Spline ( Mars ). 4(1), 1–7.

Khoriyah, I., A. (2019). Hubungan Intensitas Pencahayaan, Kelelahan Mata dan Gangguan Ketajaman Penglihatan pada Pekerja Bagian Inspecting PT. Pismatex Textile Industri Kabupaten Pekalongan. Skripsi.

Ramdan, I. M., & Setyowati, D. L. (2019). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Gejala Kelelahan Mata Pada Pengrajin Sarung Tenun Kota Samarinda. Iv(May 2020), 8. Https://Doi.Org/10.35963/Hmjk.V4i8.152

Maulina, N., & Syafitri, L. (2019). Hubungan Usia, Lama Bekerja Dan Durasi Kerja Dengan Keluhan Kelelahan Mata Pada Penjahit Sektor Usaha Informal Di Kecamatan Banda Sakti Kota Lhokseumawe Tahun 2018. 5(2), 44–58.

Mohamad, L., & Amali, K. (2019). Pengaruh Intensitas Penerangan Terhadap Kelelahan Mata Pada Pengrajin Karawo Di Kabupaten Gorontalo. 2019(7), 1–4.

Nasir, M. (2014). Perlindungan Hukum Hak Cipta Motif Kerajinan Karawo Di Provinsi Gorontalo Menurut Undang- Undang Nomor 28 Tahun 2014 Tentang Hak Cipta. 28, 330–344.

Pabala, J. L., Roga, A. U., & Setyobudi, A. (2021). Hubungan Usia, Lama Kerja Dan Tingkat Pencahayaan Dengan Kelelahan Mata (Astenopia) Pada Penjahit Di Kelurahan Kuanino Kota Kupang. 3(2), 215–225

Soegandi, S., J. (2015). Optimasi Sistem Pencahayaan Buatan pada Budget Hotel di Surabaya. JURNAL INTRA 3,(2)

Downloads

Published

2023-04-14

How to Cite

Febriyona, R. ., Masaong, K. ., & Thalib, Z. (2023). PENGARUH PENCAHAYAAN, LAMA KERJA, DAN WARNA KAIN PENGARAJIN KERAWANG TERHADAP KELELAHAN MATA DI DESA MONGOLATO KECAMATAN. PREPOTIF : JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT, 8(1), 830–839. https://doi.org/10.31004/prepotif.v7i3.21300

Issue

Section

Articles