Implementasi Nilai Pendidikan Karakter Berbasis Multikultural dalam Meningkatkan Karakter Siswa di SMP Negeri 3 Medan

Authors

  • Riri Suryati Universitas Muhammadiyah Sumatera UtaraV
  • Akrim Akrim Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara
  • Indra Prasetia Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.8696

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi nilai pendidikan karakter berbasis multikultural dalam meningkatkan karakter siswa di SMP Negeri 3 Medan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi deskriptif. Data diperoleh dengan teknik wawancara, observasi, dan analisis dokumen. Analisis data menggunakan teori Miles dan Huberman melalui tahapan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa implementasi nilai pendidikan karakter berbasis multikultural di UPT SMP Negeri 3 Medan memfokuskan pada 5 hal yaitu: (1) Beriman dan Bertaqwa Kepada Tuhan Yang Maha Esa, (2) Berakhlak Mulia, (3) Berbhinekaan Global, (4) Gotong Royong, dan (5) Kreatif dan Bernalar Kritis yang tertuang dalam Profil Pelajar Pancasila. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa implementasi nilai pendidikan karakter berbasis multikultural dalam meningkatkan karakter siswa di SMP Negeri 3 Medan belum sepenuhnya baik, pendidikan karakter di sekolah juga sangat terkait dengan manajemen atau pengelolaan sekolah. Pengelolaan yang dimaksud adalah bagaimana pendidikan karakter direncanakan, dilaksanakan, dan dikendalikan dalam kegiatan-kegiatan pendidikan sekolah secara memadai. Pengelolaan tersebut antara lain meliputi: nilai-nilai yang perlu ditanamkan, muatan kurikulum, pembelajaran, penilaian, pendidik, dan tenaga kependidikan juga yang belum mampu mengikuti secara keseluruhan peraturan yang ada di sekolah. Perilaku evaluasi pendidikan karakter peserta didik sudah baik, sesuai dengan peraturan yang sudah ditetapkan sekolah bahwa faktor pendukung dalam menumbuhkan karakter peserta didik beragam, dari sarana dan prasarana, kemudian kerjasama antar pihak-pihak yang berpengaruh dalam sekolah, bahwa keluarga merupakan pondasi pengembangan intelektual dan moral.

Downloads

Published

2022-11-12

How to Cite

Suryati, R. ., Akrim, A., & Prasetia, I. . (2022). Implementasi Nilai Pendidikan Karakter Berbasis Multikultural dalam Meningkatkan Karakter Siswa di SMP Negeri 3 Medan. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(6), 3122–3127. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.8696