Efektivitas Pembelajaran Tatap Muka Terbatas Pasca Pandemi Covid-19 di SMK Negeri 3 Tebing Tinggi

Authors

  • Rusda Rusda Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara
  • Amini Amini Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara
  • Elfrianto Elfrianto Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.8427

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa efektivitas pembelajaran tatap muka berbatas pasca pandemi Covid-19 di SMK Negeri 3 Tebing Tinggi. Adapun fokus pembahasan menganalisa efektivitas pembelajaran tatap muka berbatas pasca pandemi Covid-19 dari aspek perencanaan,pelaksanaan, dan evaluasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi deskriptif analitis. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa, yaitu; (1) Pembelajaran tatap muka terbatas di SMK Negeri 3 Tebing Tinggi melibatkan guru, orang tua dan siswa dalam merencanakan, pembelajaran di masa pandemi Covid-19. Mengadopsi atau menjadikan referensi dan mempublikasikan dokumen rencana dan jadwal pembelajaran yang dipublikasikan pada portal Guru Belajar atau belajar.id; (2) PTMT di SMK Negeri 3 Tebing Tinggi mulai tanggal 1 September 2021 berdasarkan Surat Keputusan Bersama 4 menteri, dengan mematuhi prosedur kesehatan pencegahan Covid-19. Perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran tatap muka terbatas di SMK Negeri 3 Tebing Tinggi menggunakan metode pembelajaran kombinasi antara Daring dan Luring, platform digital yang digunakan Google Classroom, WhatsApp, Telegram, dan Youtube. Pembelajaran tatap muka terbatas di SMK Negeri 3 Tebing Tinggi berdurasi 30 menit dengan pengurangan jumlah siswa 50% menjadi 355 orang; (3) Berupaya melakukan evaluasi atau refleksi dan perbaikan pelaksanaan pembelajaran di masa pandemi Covid-19 pada lingkup kelas/mata pelajaran.

Downloads

Published

2022-11-06

How to Cite

Rusda, R., Amini, A., & Elfrianto, E. (2022). Efektivitas Pembelajaran Tatap Muka Terbatas Pasca Pandemi Covid-19 di SMK Negeri 3 Tebing Tinggi. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(6), 1637–1649. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.8427

Most read articles by the same author(s)