PEMBERDAYAAN KEMITRAAN MASYARAKAT DALAM RANGKA PENGUATAN HILIRISASI EKONOMI BIRU MELALU DIVERSIFIKASI PRODUK PERIKANAN PADA KELOMPOK PEREMPUAN NELAYAN KUB PARMA BAHARI
DOI:
https://doi.org/10.31004/cdj.v6i1.40935Keywords:
Blue_Economy, Hilirisasi, Olahan_Perikanan, Perempuan_Nelayan, Parma_BahariAbstract
Ekonomi Biru (blue economy) merupakan suatu pendekatan transformatif dalam mengoptimalisasi sumber daya laut secara berkelanjutan demi mendukung pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat, terutama wilayah pesisir. Berdasarkan hasil survey dan FGD, diketahui bahwa Kelompok Usaha Perempuan Nelayan “Parma Bahari” belum memiliki pengetahuan dasar terkait diversifikasi hasil perikanan, keterbatasan sarana pengolahan, sistem pemasaran produk hingga legalitas kelembagaan kelompok yang belum memiliki izin. Kegiatan pengabdian dilakukan pada Kelompok Perempuan Parma Bahari yang bertempat di Kelurahan Kamalaputih, Kabupaten Sumba Timur. Tahapan kegiatan pengabdian meliputi survey lokasi, FGD, implementasi kegiatan dengan pendekatan Participatory Rural Appraisal (PRA) dan analisis kepuasan. Hasil pengabdian menunjukkan implementasi difusi IPTEK yang meliputi sosialisasi, pelatihan, pendampingan dalam diversifikasi pengolahan hasil perikanan, manajemen pemasaran dan kelembagaan kelompok hingga legalitas usaha memberikan dampak keberdayaan terhadap Mitra Kelompok Usaha Perempuan Nelayan “Parma Bahari”. Difusi IPTEK tersebut mampu memberikan pemahaman kepada masyarakat pesisir dalam mengoptimalisasikan sumber daya perikanan melalui hilirisasi olahan perikanan dalam mendukung implementasi “blue economy”. Mitra “Parma Bahari” saat ini telah memiliki sarana alat pengolahan ikan, legalitas usaha produk (NWPW, NIB- SP-PIRT) hingga legalitas kelompok usaha yang telah terdaftar secara resmi di Pemerintah Daerah Kabupaten Sumba Timur. Aspek kepuasan Mitra terkait pelayanan pengabdian seperti bantuan sarana pengolahan, pelatihan dan sosialisasi mencapai 81,82%. Selain itu, kegiatan pengabdian yang dilakukan juga memberikan pengalaman belajar yang baik terhadap mahasiswa melalui implementasi Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM).References
Abidin, Z., Jati, H., Harini, T. S., & Jutomo, L. (2023). Training and assistance processing of corn and peanut based food products. Community Empowerment, 8(1), 36-44.
Alifa, N. N., Zahidi, M. S., & IP, S. (2024). Pengembangan ekonomi biru sebagai strategi Indonesia menuju ekonomi maju. Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, 38(1), 48-65.
Aliyah, R., Gumilar, I., & Maulina, I. (2015). Strategi pengembangan usaha pengolahan abon ikan (studi kasus rumah abon Di Kota Bandung). Jurnal Perikanan Dan Kelautan Unpad, 6(2), 124882.
Andaiyani, S., Marwa, T., & Nurhaliza, S. (2024). Ekonomi Biru dan Ketahanan Pangan: Studi Empiris Provinsi Kepulauan di Indonesia. Jurnal Ekonomi Indonesia, 13(1), 69-85.
Bimantio, M. P., & Tontowi, A. E. (2017). Konsep ABG (Academic-Business-Government) dalam Rencana Sistem Industri Berbasis Potensi Daerah Kabupaten Sleman dan Gunung Kidul. Teknik, 38(2), 113-118.
Dzulhijjah, L., Sumpena, D., & Azis, A. (2020). Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Melalui Kelompok Usaha Bersama (KUBE). Tamkin: Jurnal Pengembangan Masyarakat Islam, 5(1).
Firmansyah, M. A. (2023). Pemasaran Produk dan Merek: Planning & Strategy. Penerbit Qiara Media.
Habib, M. A. F. (2021). Kajian Teoritis Pemberdayaan Masyarakat dan Ekonomi Kreatif. Ar Rehla: Journal of Islamic Tourism, Halal Food, Islamic Traveling, and Creative Economy, 1 (2), 106-134.
Hasni, H., Agustyawati, D., Pardana, D., & Daholu, A. (2022). Pemberdayaan Perempuan Melalui Diversifikasi Produk Ikan Menjadi Bakso Ikan Untuk Meningkatkan Ekonomi Keluarga. Journal of Community Empowerment, 1(2), 56-61.
Henggu, K. U. (2022). Pemilihan dan Visual Design Kemasan Untuk Meningkatkan Marketing Value Produk Haloterapi di SMK Negeri 1 Lamboya Kabupaten Sumba Barat. VIVABIO: Jurnal Pengabdian Multidisiplin, 4(1), 1-6.
Henggu, K. U., Katonguretang, E. U., Nggaba, M. E., Radjah, Y. G., Mehakati, I. U. T., & Nasution, N. A. (2024). Pelatihan Pembuatan Stik Rumput Laut Kappaphycus alvarezii Dalam Rangka Mendukung Implementasi Ekonomi Biru Di Kelompok Masyarakat Pesisir Di Desa Kaliuda. Jurnal Abdi Insani, 11(1), 965-973.
Henggu, K. U., Meko, A. U., Pesulima, W., Manteu, S. H., Benu, M. J. R., & Tega, Y. R. (2020). Kajian Pra Kondisi Dan Konsentrasi Asap Cair Yang Berbeda Terhadap Mutu Produk Ikan Tembang (Sardinella fimbriata) Asap Cair. Jambura Fish Processing Journal, 2(2), 57-67.
Henggu, K. U., Ndahawali, S., Meiyasa, F., Tarigan, N., & Tega, Y. R. (2021). Analisis preferensi konsumi ikan masyarakat pesisir di kabupaten Sumba Timur. Jurnal Education and Development, 9(3), 139-141.
Henggu, K. U., Retang, E. U. K., Hariadi, F., Banju, Y. N. H., Ina, Y. T., Pandahuki, E., & Pandiangan, D. (2023). Pemberdayaan Kelompok Usaha Perempuan Nelayan “Dapur Madeps” Melalui Diversifkasi Produk Perikanan Berbasis Zero Waste:(Empowering the Fisherwomen Business Group" Dapur Madeps" through Diversification of Zero Waste- Based Fishery Products). JPAI: Jurnal Perempuan dan Anak Indonesia, 5(2), 86-92.
Henggu, K. U., Retang, E. U. K., Indah, R. H., Kolo, Y., Wadu, L. G., Lapu, R. U., ... & Bureni, E.
N. (2023). Pendampingan kelompok “Berkat Usaha” dalam produksi Kambambang berbahan rumput laut Euchema spinosum sebagai cookies high fiber rendah gluten. Abdi Wina Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(1), 7-13.
Henggu, K. U., Tega, Y. R., Meiyasa, F., Ndahawali, S., Tarigan, N., & Nurdiansyah, Y. (2021). Analisis konsumsi ikan pada masyarakat pesisir sumba timur. Buletin Ilmiah Marina Sosial Ekonomi Kelautan dan Perikanan, 7(2), 103-114.
Hidayat, N. K., Sari, D. L., & Pramudita, D. (2024). Prospek Ekonomi Biru untuk Mendukung Capaian Sustainable Development Goal (SDG) 14. Akselerasi Menuju Ekonomi Indonesia yang Hijau, Inklusif, dan Unggul: Pemikiran 100 Ekonom Indonesia, 99.
Ihsan, I. (2016). Pemetaan daerah penangkapan ikan dengan pendekatan ruang di perairan Kabupaten Sumba Timur. Jurnal Biologi Tropis, 16(2), 56-63.
Merdekawaty, A., Fatmawati, F., & Ardiyansyah, A. (2021). Penguatan Eksistensi Umkm Di Era Digital Melalui Sosialisasi Pembuatan Izin Usaha Dengan Sistem Online Single Submission (OSS). Jurnal Pengembangan Masyarakat Lokal, 4(2), 231-236.
Ramdhan, T. W., Mufaizin, M., Baitaputra, M. H., & Arisandi, B. (2024). Implementation of MBKM Program on Islamic Education Learning in Improving Critical Thinking at Darul Hikmah Bangkalan High School. International Journal of Islamic Educational Research, 1(3), 01-15.
Tega, Y. R., Retang, E. U., Henggu, K. U., Ndahawali, S., & Meiyasa, F. (2024). Pengembangan Potensi Nelayan Melalui Pelatihan Manajemen Usaha Pengolahan Ikan Asap Di Gks Hanggaroru, Desa Kaliuda. KREATIF: Jurnal Pengabdian Masyarakat Nusantara, 4(2), 264-272.
Ujianti, R. M. D., & Muflihati, I. (2020). Diversifikasi Produk Olahan Hasil Perikanan Laut.
Penerbit NEM.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Krisman Umbu Henggu, Elvis Umbu Katongu Retang, Legendaris Van Kaleka, Yovinis Hungu Nahu, Umbu Domu Wora, Suryaningsih Ndahawali, Rambu Hada Indah, Askar Unha Njanji

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.