PENGARUH PENKES TENTANG PERTOLONGAN PERTAMA FRAKTUR EKSTREMITAS ATAS TERHADAP PENGETAHUAN DAN KETERAMPILAN PEMBIDAIAN SISWA SMA MUHAMMADIYAH 1 PURWOKERTO

Authors

  • Marsa Ariq Atallah S1 Keperawatan Universitas Muhammadiyah Purwokerto
  • Nurul Fatwati Fitriana S1 Keperawatan Universitas Muhammadiyah Purwokerto

DOI:

https://doi.org/10.31004/prepotif.v6i3.7654

Keywords:

Fraktur, Keterampilan, Pengetahuan

Abstract

Kegawatdaruratan dapat terjadi dimana saja salah satunya di sekolah, cedera yang sering terjadi adalah fraktur. Fraktur merupakan terputusnya kontuinitas tulang yang dapat menimbulkan gejala yang umum seperti nyeri atau rasa sakit, pembengkakan dan kelainan bentuk tubuh. Prevalensi tingkat nasional untuk kasus fraktur sebanyak 8,2% sedangkan angka kejadian di Jawa Tengah sebanyak 16,7%. Kompilkasi dapat dicegah dengan pengetahuan dan keterampilan pembidaian tentang pertolongan pertama cedera fraktur ektremitas atas yang diketahui oleh korban atau penolong. Mengetahui pengaruh pemberian pendidikan kesehatan tentang pertolongan pertama cedera fraktur ekstremitas atas terhadap pengetahuan dan keterampilan pembidaian siswa di SMA Muhammadiyah 1 Purwokerto. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan one grup pretest dan posttest design. Sampel pada penelitian kali ini adalah siswa di  SMA Muhammadiyah 1 Purwokerto dengan jumlah 50 responden dengan teknik purposive sampling pada bulan juni 2022. Instrument penelitian ini menggunakan lembar kuesioner pengetahuan dan keterampilan dengan pengolahan data SPSS. Skor pengetahuan sebelum diberikan pendidikan kesehatan tentang pertolongan pertama pada fraktur ekstremitas atas dengan metode pembidaian menggunakan media audio visual yaitu 7,62 ± 2,948 dan sesudah yaitu 10,06 ± 2,113 dengan P-value 0,01 (<0,05). Sedangkan skor keterampilan sebelum diberikan pendidikan kesehatan tentang pertolongan pertama pada fraktur ekstremitas atas dengan metode pembidaian menggunakan media audio visual yaitu 10,38 ± 4,213 dan sesudah yaitu 12,88 ± 2,537 dengan P-value 0,01 (<0,05). Ada pengaruh pendidikan kesehatan tentang pertolongan pertama pada fraktur ekstremitas atas dengan metode pembidaian menggunakan media audio visual.

References

Avinda Rahtasia Marsudiarto, A. (2020). Pengaruh Pemberian Video dan Simulasi Terhadap Praktik Balut Bidai Fraktur Terbuka Pada Kejadian Kecelakaan Lalu Lintas di Wilayah Kelurahan Mojongso Surakarta (Doctoral dissertation, Universitas Kusuma Husada Surakarta).

Djamal, R., Rompas, S., & Bawotong, J. (2015). Pengaruh Terapi Musik Terhadap Skala Nyeri Pada Pasien Fraktur Di Irina A Rsup Prof. Dr. RD Kandou Manado. JURNAL KEPERAWATAN, 3(2).

Fakhrurrizal, A. (2015). Pengaruh Pembidaian Terhadap Penurunan Rasa Nyeri Pada Pasien Fraktur Tertutup Di Ruang Igd Rumah Sakitumum Daerah AM Parikesit Tenggarong. Tenggarong: Jurnal Ilmu Kesehatan. Hospital Tenggarong. Grove, S. K . (2014). Understanding Nursing Research Building An Evidence Based Practice, 6th Edition. China : Elsevie.

Hariyadi, H., & Setyawati, A. (2022). Pengaruh Metode Demonstrasi Teknik Pembidaian pada Anggota PMR Terhadap Pertolongan Pertama Fraktur. JPKM: Jurnal Profesi Kesehatan Masyarakat, 3(1), 59-67.Hidayat, A.A. 2007, Metode Penelitian Keperawatan dan teknik Analisa Data,. Penerbit Salemba medika.

Jyothsna, G., & Padmaja, A. A Study to Assess the Effectiveness of Skill Training Programme on First Aid Management of Selected Fractures among School Children at Selected Government Schools, Tirupati. IJPEN, 121.

Leny, M. (2020). Teori Perkembangan Kognitif Jean Piaget Dan Problematikanya Pada Anak Usia Sekolah Dasar. Jurnal Kajian Perempuan & Keislaman, Vol. 3

Listiana Devi,dkk. (2020).Pengaruh Pelatihan Balut Bidai Terhadap Pengetahuan pada Mahasiwa/I Keperawatan STIKES TRI MANDIRI SAKTI BENGKULU . Vol.4, No.2.

Mardiono. (2012). Teknik Distraksi. Jakarta : Salemba Medika.

Mubarak, W. I. (2007). Promosi Kesehatan Sebuah Pengantar Proses Belajar Mengajar Dalam Pendidikan. Graha Ilmu : Yogyakarta

Najihah, N., & Ramli, R. (2019). Pendidikan Kesehatan Pertolongan Pertama pada Kecelakaan Meningkatkan Pengetahuan Anggota PMR tentang Penanganan Fraktur. Jurnal Penelitian Kesehatan" SUARA FORIKES"(Journal of Health Research" Forikes Voice"), 10(2), 151-154.

Sudiharto, Sartono. Basic Trauma Cardiac Life Support. Jakarta: Sagung Seto; 2011.

Thygerson. (2011). Pertolongan Pertama Edisi 5. Alih Bahasa : Huriwati Hartono. Jakarta : Erlangga.

Utari, dkk (2007). Efektifitas Pendidikan Kesehatan Terhadap Peningkatan Pengetahuan Keluarga Tentang Infeksi Saluran Pernapasan Akut (diakses pada tahun 2007).

World Health Organization (WHO). (2013). Global Status Report On Road Safety 2013.

Downloads

Published

2023-12-20

How to Cite

Atallah, M. A. ., & Fitriana, N. F. (2023). PENGARUH PENKES TENTANG PERTOLONGAN PERTAMA FRAKTUR EKSTREMITAS ATAS TERHADAP PENGETAHUAN DAN KETERAMPILAN PEMBIDAIAN SISWA SMA MUHAMMADIYAH 1 PURWOKERTO. PREPOTIF : JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT, 6(3), 1827–1833. https://doi.org/10.31004/prepotif.v6i3.7654