PENGARUH PENYULUHAN TERHADAP PERUBAHAN PENGETAHUAN DAN PERILAKU REMAJA PADA MASA PANDEMI COVID 19 DI SMA TARAKANITA CITRA RAYA TANGERANG TAHUN 2022

Authors

  • Olivia Larissa Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara, Jakarta, Indonesia
  • Ernawati Ernawati Ilmu Kesehatan Masyarakat Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara, Jakarta, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31004/prepotif.v6i2.5532

Keywords:

mass education,, knowledge,, behavior,, adolescent,, COVID 19.

Abstract

Semua kelompok usia memiliki risiko untuk terpapar virus COVID 19 termasuk usia remaja. Meskipun remaja yang terinfeksi COVID 19 hanya memiliki gejala ringan atau asimtomatik, remaja tersebut dapat berperan besar sebagai carrier COVID 19 bagi orang lain. Hal ini tentu dapat meningkatkan potensi penularan kepada masyarakat sehingga terjadi peningkatan jumlah pasien positif di era pandemi COVID 19. Semakin luasnya penyebaran kasus COVID 19, maka perlu tindakan pencegahan yang dilakukan oleh setiap individu termasuk usia remaja. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh penyuluhan terhadap pengetahuan dan perilaku remaja pada masa pandemi COVID 19 di SMA Tarakanita Citra Raya tahun 2022. Penelitian ini adalah penelitian analitik dengan desain pre-experimental dan analisis data dilakukan dengan uji wilcoxon. Hasil penelitian pada 100 responden didapatkan bahwa yang memiliki pengetahuan baik 28 orang (28%) dan perilaku baik 27 orang (27%) sebelum penyuluhan. Setelah penyuluhan didapatkan bahwa responden yang memiliki pengetahuan baik 68 orang (68%) dan perilaku baik 83 orang (83%). Terdapat pengaruh penyuluhan terhadap peningkatan pengetahuan dan perilaku remaja pada masa pandemi COVID 19 di SMA Tarakanita Citra Raya Tangerang (Nilai sig. = 0,000).

References

Cascella M, Rajnik M, Aleem A, et al.(2021). Features, Evaluation, and Treatment of Coronavirus (COVID 19) [Updated 2021 Sep 2]. In: StatPearls [Internet]. Treasure Island (FL): StatPearls Publishing; 2021 Jan-.

World Health Organization Coronavirus 19 (COVID 19) Dashboard. (2021). WHO Coronavirus (COVID 19) Dashboard With Vaccination Data [Internet].

British Broadcasting Corporation News. (2021).Coronavirus Disease 19 disruptions killed 228,000 children in South Asia, says UN report [Internet]. [cited 2021 Juli 28].

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.(2021). Infeksi Emerging [Internet]. [cited 2021 Aug 3].

COVID 19.go.id.(2021). Peta Sebaran COVID 19 [Internet]. [cited 2021 Dec 2]. Available from: https://COVID 19.go.id/peta-sebaran-COVID 19

COVID 19.go.id. (2021). Peta Risiko [Internet]. [cited 2021 Aug 3]. Available from: https://COVID 19.go.id/peta-risiko

World Health Organization.(2021). Pertanyaan jawaban terkait COVID 19 untuk publik [Internet]. [cited 2021 Aug 3].

British Broadcasting Corporation News. Coronavirus, schools and children - what are the risks? [Internet]. [cited 2021 Aug 3].

Agustin M, Ningtyas IT.(2017). Pengaruh Penyuluhan Kesehatan Terhadap Pengetahuan Dan Sikap Remaja Tentang Kesehatan Reproduksi di SMA Negeri 1 Cisarua Tahun 2017. J Afiat. 2017; 3(2):1-15.

Pusat Data Dan Informasi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. (2022). Situasi Kesehatan Reproduksi Remaja [Internet]. [cited 2022 May 28].

Natalia RN, Malinti E, Elon Y. (2020). Kesiapsiagaan Remaja Dalam Menghadapi Wabah COVID 19. J Ilmiah Kesehatan Diagnosis. 2020; 15(2): 107-111.

Budiman, Riyanto A.(2013). Pengetahuan dan Sikap dalam Penelitian Kesehatan. Jilid 1. Jakarta: Salemba Medika; 2013.

Irhas A.(2016). Stress Psikologis pada Remaja. J Holistic and Traditional Medicine. 2016; 1(2): 31-36.

Panghiyangani R et al.(2018). Efektivitas Metode Penyuluhan Kesehatan Terhadap Peningkatan Pengetahuan, Sikap dan Tindakan Tentang Pencegahan Keputihan Patologis. J Berkala Kesehatan. 2018; 4(1):18-24.

Notoatmodjo.(2013). Metodologi penelitian kesehatan. 1st ed. Jakarta: Rineka Cipta; 2013.

Purnamasari I, Raharyani AE. (2020). Tingkat Pengetahuan Dan Perilaku Masyarakat Kabupaten Wonosobo Tentang COVID 19. J Ilmu Kesehatan. 2020; 10(1): 33-42

Downloads

Published

2023-12-20

How to Cite

Larissa, O., & Ernawati, E. (2023). PENGARUH PENYULUHAN TERHADAP PERUBAHAN PENGETAHUAN DAN PERILAKU REMAJA PADA MASA PANDEMI COVID 19 DI SMA TARAKANITA CITRA RAYA TANGERANG TAHUN 2022. PREPOTIF : JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT, 6(2), 1871–1877. https://doi.org/10.31004/prepotif.v6i2.5532