PELAYANAN GIZI DI INSTALASI RAWAT INAP COVID – 19 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA DUMAI TAHUN 2021

Authors

  • Elsa Rosanti Magister Kesehatan Masyarakat, STIKes Hang Tuah Pekanbaru1
  • Yesica Devis Magister Kesehatan Masyarakat, STIKes Hang Tuah Pekanbaru
  • Herman M. Purwonegoro Magister Kesehatan Masyarakat, STIKes Hang Tuah Pekanbaru

DOI:

https://doi.org/10.31004/prepotif.v6i2.5198

Keywords:

pelayanan, COVID19, GIZI

Abstract

Pandemi Corona Virus Disease (Covid-19) merupakan pandemi yang pada saat ini menjadi permasalahan dunia termasuk Indonesia. RSUD kota Dumai merupakan salah satu rumah sakit rujukan Covid-19 untuk wilayah kotamadya Dumai. Perawatan pasien Covid-19 dirawat inap rumah sakit tidak lepas dari pelayanan gizi . Sistem pelayanan makanan di rumah sakit merupakan bagian penunjang dalam pelayanan kesehatan yang merupakan bagian dari terapi medis. Selama ini pelayanan makanan di rumah sakit seolah berdiri sendiri, padahal dalam sistem operasinya sistem pelayanan makanan harus bekerja beriringan dengan pelayanan medis dan sistem pelayanan lainnya yang beroperasi di rumah sakit guna memberikan pelayanan yang optimal kepada pasien. khusus pasien covid, Pramusaji yang tidak bisa mengahantarkan makanan pasien karena cemas dan takut penularan Covid-19, sehingga makanan sampai ke pasien sudah tidak tepat waktu makan dan sudah dalam keadaan dingin, Petugas nutrisionis yang tidak bisa melakukan skrining langsung pada pasien Covid-19, kurangnya kepatuhan pramusaji dalam menggunakan APD, dari permasalahan yang telah dijabarkan maka tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan pelayanan gizi dirawat inap Covid-19, sesuai dengan standar yang telah ditentukan. Disarankan bagi pihak RSUD kota Duma agar menetapkan kebijakan tentang pentingnya  pelayanan  gizi  rawat  inap  dan  penyelenggaraan  makanan  bagi kesembuhan  pasien  dan  perlu diberikan pelatihan bagi petugas gizi rawat inap maupun di instalasi gizi agar memberikan pelayanan gizi berkualitas di RSUD kota Dumai.  

References

Astuti, S. I., Arso, S. P., & Wigati, P. A. (2015). Analisis Standar Pelayanan Minimal Pada Instalasi Rawat Jalan di RSUD Kota Semarang (Vol. 3).

Banjarnahor, S., Studi, P., & Keperawatan, I. (2021). Analisa Penularan Covid-19 Pada Perawat Di Rumah Sakit. Jurnal Perawat Indonesia, 5(1), 620–628. https://doi.org/10.32584/jpi.v5i1.857

Kemenkes. (2020). Panduan Pelayanan Gizi dan Dietetik di Rumah Sakit Darurat Dalam Penanganan Pandemik Covid-19.

Kresnawan, T., & Lumenta, N. (2021). MANAGEMEN ASUHAN GIZI DAN PENYELENGGARAAN MAKANAN PASIEN COVID-19 DI RS MENGACU STANDAR SNARS 1.1.

RI, K. (2018). Manajemen Sistem penyelenggaraan makan institusi (Wayasari. Lastmi, IrfannyAnwar Z, & A. Zul (eds.); 2018th ed.).

Rita. (2017). ANALISIS MANAJEMEN PELAYANAN GIZI DI INSTALASI RAWAT INAP RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KUDUNGGA SANGATTA TAHUN 2017. In Occupational Medicine (Vol. 53, Issue 4).

Rosita, R., Nurlinawati, I., & Lamid, A. (2019). Manajemen Pelayanan Gizi Di Wilayah Dengan Status Gizi Tinggi Dan Rendah Dan Hubungannya Dengan Kualitas Tenaga Pelaksana Gizi. Penelitian Gizi Dan Makanan (The Journal of Nutrition and Food Research), 42(1), 29–40. https://doi.org/10.22435/pgm.v42i1.2419

Subardjo, Y. P., Ramadhan, G. R., & Betaditya, D. (2021). Peningkatan Layanan Gizi bagi Pasien Covid-19 di Instalasi Gizi RSUD Banyumas. 4(2), 339–347.

Sulistiyanto, A. D., Handayani, O. W. K., & Rustiana, E. R. (2017). Peran Petugas Gizi Dalam Memberikan Pelayanan Asuhan Gizi Pada Pasien Rawat Inap. Unnes Journal of Public Health, 6(2), 75. https://doi.org/10.15294/ujph.v6i2.13776

Triyanti Permatasari, A. W. (2021). Pelayanan Gizi Rumah Sakit di masa Pandemi Covid-19. Jurmal Medika Hutama, 03(01), 1417–1425.

Downloads

Published

2023-12-20

How to Cite

Rosanti, E., Devis, Y. ., & Purwonegoro, H. M. (2023). PELAYANAN GIZI DI INSTALASI RAWAT INAP COVID – 19 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA DUMAI TAHUN 2021. PREPOTIF : JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT, 6(2), 1884–1893. https://doi.org/10.31004/prepotif.v6i2.5198