Analisis Kepuasan Layanan Akademik Mahasiswa Fakultas Soshum dan Pendidikan Universitas Haji Sumut
DOI:
https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i4.5476Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan layanan akademik mahasiswa Fakultas Soshum dan Pendidikan (FSP) Universitas Haji Sumatera Utara (UNHAJ). Oleh karena itu variabel yang digunakan kepuasan mahasiswa dan populasi mahasiswa FSP Tahun akademik 2021/2022 yang berjumlah 51 mahasiswa. Pengumpulan data menggunakan kuesioner kepuasan layananan akademik mahasiswa dengan indikator, kehandalan, kepastian, empati, daya tangkap dan sarpras. Namun untuk mendukung data dan kevalidan data instrument wawancara juga dilakukan kepada beberapa responden. Teknik analisis data yang digunakan yaitu teknik analisis deskriptif kuantitatif untuk menjawab rumusan masalah. Hasil yang diperoleh dari analisis indeks kepuasan layanan akademik mahasiswa FSP pada kategori puas. Namun pada beberapa komponen kepuasan layanan akademik mahasiswa kehandalan (reliability), daya tanggap (responsiveness) dan kepastian (assurance) berkategori sangat puas. Sedangkan komponen daya dukung sarpras (tangible) dan komponen empati (empaty) berkategori puas. Kelemahan kedua komponen ini dikarenakan umur FSP yang masih baru dan UNHAJ yang sedang melakukan relokasi dan renovasi gedung. Disamping itu gempuran Covid-19 menguji kesiapan FSP menyelenggarakan pendidikan dengan sistem daring yang kurang sempurna membuat fokus FSP terbagi. Perbaikan yang harus dilakukan FSP diantaranya memperhatikan daya dukung sarpras dan menambah sumber beasiswa eksternal serta responsive terhadap tugas-tugas mahasiswa.Downloads
Published
2022-07-19
How to Cite
Lestari, W. ., Nurliana, N., & Suwanto, S. (2022). Analisis Kepuasan Layanan Akademik Mahasiswa Fakultas Soshum dan Pendidikan Universitas Haji Sumut. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(4), 1333–1341. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i4.5476
Issue
Section
Articles
License
Copyright (c) 2022 Wiwik Lestari, Nurliana, Suwanto
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgement of the works authorship and initial publication in this journal. Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journals published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal. Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).