FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERAN KADER JUMANTIK DALAM PEMEBERANTASAN DBD DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KAMPAR

Authors

  • Syafriani Syafriani Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
  • Afiah Afiah Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
  • Nia Aprilla Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Keywords:

Peran Kader Jumantik, pendidikan, penghasilan, jenis pekerjaan, ketersediaan fasilitas

Abstract

Peran jumantik  di bidang kesehatan berarti keikutsertaan seluruh anggota masyarakat dalam memecahkan masalah kesehatan secara mandiri. Peran jumantik memiliki kedudukan yang demikian penting, sehingga peran diharapkan dapat semakin bermutu sesuai dengan proses dan tingkat kemajuan yang terjadi dalam masyarakat dari waktu ke waktu. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi peran para kader Jumantik terhadap pemberantasan DBD. Ini merupakan penelitian kuantitatif cross sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah 40 responden, keseluruhan kader Juru Pemantau Jentik (Jumantik) dalam pemberantasan DBD. dengan teknik total sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan analisa univariat dan bivariat dengan uji chi square. Hasil penelitian menunjukkan pengaruh yang bermakna antara pendidikan, penghasilan, dan jenis pekerjaan dengan peran kader jumantik dalam pemberantasan penyakit DBD dengan nilai (p value 0,000,  0,039 dan 0,030 ) sedangkan faktor ketersediaan fasilitas tidak mempengaruhi dengan nilai p value 0,719. Adapun saran bagi peneliti melakukan penelitian dengan variabel yang berbeda dan melakukan penelitian sampai ke analisis multivariat sehingga kita akan mengetahui seberapa besar nilai-nilai dalam setiap variabel yang diteliti tentang pengaruh antar variabel.

Downloads

Published

2023-04-30

How to Cite

Syafriani, S., Afiah, A., & Aprilla, N. . (2023). FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERAN KADER JUMANTIK DALAM PEMEBERANTASAN DBD DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KAMPAR . Excellent Health Journal, 2(1), 49–56. Retrieved from http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/excellent/article/view/17376

Issue

Section

Articles