Efektivitas Program Berkebun Terintegrasi Holistik Untuk Meningkatkan Aktivitas Fisik dan Kesehatan Mental Lansia dengan Penyakit Kronis

Authors

  • Lia Nurlianawati Universitas Bhakti Kencana
  • Imam Abidin Universitas Bhakti Kencana

DOI:

https://doi.org/10.31004/jn.v10i1.53549

Abstract

Angka kejadian penyakit kronis pada lansia di Indonesia semakin meningkat, pada tahun 2020-2025 diperkirakan terjadi peningkatan angka kejadian penyakit kronis pada lansia sebesar 10-15% setiap tahun. Peningkatan angka kejadian penyakit kronis pada lansia dapat menimbulkan berbagai dampak yaitu penurunan aktivitas fisik dan masalah mental lansia. Pengembangan program berkebun terintegrasi holistik dirancang tidak hanya berfokus pada aspek fisik saja, tetapi mengintegrasikan aspek fisik, mental, dan sosial. Penelitian ini bertujuan mengembangkan program berkebun terintegrasi holistik untuk meningkatkan aktivitas fisik dan kesehatan mental lansia penyakit kronis di Panti Werdha se-Bandung Raya. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode eksperimen dengan randomized control group pretest-posttest design. Teknik pengambilan sampel secara purposive sampling yang terdiri dari 50 lansia kelompok kontrol dan 50 lansia kelompok intervensi. Instrumen yang digunakan adalah International Physical Activity Questionnaire (IPAQ) untuk mengukur tingkat aktivitas fisik dan kuesioner Geriatric Depression Scale (GDS) untuk mengukur kesehatan mental lansia. Analisis data menggunakan uji paired t-test. Hasil penelitian didapatkan intervensi program berkebun terintegrasi holistik meningkatkan aktivitas fisik dan menurunkan gejala depresi pada lansia kelompok eksperimen dibandingkan dengan kelompok kontrol dengan hasil p-value p=0,001 (p<0,05). Diharapkan penelitian ini bisa menjadi referensi dan dapat diaplikasikan pada lansia dengan penyakit kronis untuk meningkatkan aktivitas fisik dan kesehatan mental lansia.

Downloads

Published

2026-01-26

How to Cite

Nurlianawati, L., & Abidin, I. (2026). Efektivitas Program Berkebun Terintegrasi Holistik Untuk Meningkatkan Aktivitas Fisik dan Kesehatan Mental Lansia dengan Penyakit Kronis. Jurnal Ners, 10(1), 1965–1968. https://doi.org/10.31004/jn.v10i1.53549

Issue

Section

Articles