Hubungan Tingkat Pengetahuan dengan Kepatuhan Menjalankan Diet Pada Penderita Diabetes Melitus Di Puskesmas Pajang

Authors

  • Adinda Isna Yanuarinta Universitas Muhammadiyah Surakarta
  • Abi Muhlisin Universitas Muhammadiyah Surakarta

DOI:

https://doi.org/10.31004/jn.v10i1.50969

Abstract

Diabetes Melitus adalah penyakit metabolisme kronis yang ditandai oleh tingginya kadar gula darah dan gangguan metabolisme karbohidrat, lemak, serta protein akibat masalah fungsi insulin. Asupan makanan memiliki hubungan sangat erat dengan diabetes melitus. diabetes ditandai dengan meningkatnya kadar glukosa darah dengan hasil ≥ 200 mg/dl. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan dengan kepatuhan diet pada penderita diabetes melitus di Puskesmas Pajang. Jenis penelitian ini kuantitatif dengan menggunakan metode deskriptif korelatif  dan pendekatan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 51 responden penderita diabetes melitus di Puskesmas Pajang, peneliti menggukan tekhnik sampling Simple Random Sampling dalam pengambilan data dengan menggunkan kuesioner. Pengolahan data menggunakan analisa univariat dan bivariat dengan uji Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan dengan kepatuhan diet pada penderita diabetes melitus di puskesmas pajanh dengan p-value=0,001. Dengan diadakan penelitian ini dapat menjadi panduan perawat, pasien dan rumah sakit serta dapat meningkatkan mutu pelayanan pada pasien. Kata Kunci: Tingkat Pengetahuan, Kepatuhan Diet, Diabetes Melitus

Downloads

Published

2026-01-11

How to Cite

Yanuarinta, A. I., & Muhlisin, A. (2026). Hubungan Tingkat Pengetahuan dengan Kepatuhan Menjalankan Diet Pada Penderita Diabetes Melitus Di Puskesmas Pajang. Jurnal Ners, 10(1), 1634–1642. https://doi.org/10.31004/jn.v10i1.50969

Issue

Section

Articles